Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libur Idul Adha 2023, Wisatawan Kunjungi Bukit Asah dan Pantai Virgin di Bali

Kompas.com - 30/06/2023, 09:53 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Bukit Asah dan Pantai Virgin di Karangasem, Bali, jadi tempat wisata yang dikunjungi wisatawan saat libur Idul Adha 2023/1444 Hijriah, Kamis (29/6/2023).

Menurut keterangan penjaga loket bernama Wayan, terdapat kenaikan jumlah kunjungan wisatawan dibandingkan dengan hari Rabu (28/6/2023) sebelumnya.

Baca juga:

"Sekarang kan cuti Idul Adha, lonjakan pengunjung tentu ada dari kemarin. Dan hari ini terhitung lumayan ramai jika dibandingkan hari biasa, kalau diakumulasikan hari ini lonjakan pengunjung tidak terlalu tinggi, kira-kira sebesar 25 persen," terang Wayan, dikutip dari Antara, Jumat (30/6/2023).

Ia melanjutkan bahwa sebagian besar pengunjung berasal dari Karangasem dan luar kota, misalnya Kota Denpasar.

Baca juga: Bali Masuk 5 Besar Destinasi Musim Panas Terpopuler Dunia 2023

Meskipun ada kenaikan, namun Wayan menyampaikan bahwa jumlah kunjungan wisatawan tersebut belum seramai saat Hari Raya Umanis Galungan.

"Namun jika dibandingkan dengan hari ini, lonjakan pengunjung lebih signifikan saat Hari Raya Umanis Galungan. Tapi kali ini karena libur lumayan panjang, dari kemarin pengunjung ramai silih berganti berdatangan ke sini," tuturnya.

Sejumlah wisatawan berkunjung ke obyek wisata Bukit Asah di Kabupaten Karangasem, Bali, Kamis (29/6/2023).Dok. ANTARA/Ni Komang Desiantari/wsj Sejumlah wisatawan berkunjung ke obyek wisata Bukit Asah di Kabupaten Karangasem, Bali, Kamis (29/6/2023).

Salah seorang wisatawan lokal asal Denpasar, Nurnutila Effendy, mengatakan bahwa ia berkunjung ke Bukit Asah dan Pantai Virgin guna berlibur bersama keluarganya. 

"Sebenarnya maunya kemarin waktu cuti Lebaran, tapi karena saya harus mudik jadinya saya tunda, dan akhirnya kesampaian sekarang. Alasan saya ke sini untuk piknik karena pemandangannya indah sekalian foto-foto juga," jelasnya.

Baca juga:

Salah satu alasan lokasi tersebut menarik, tambahnya, karena ada dua tempat wisata yang menjadi satu sehingga pengunjung hanya cukup membayar satu tiket masuk. 

Tidak hanya itu, menurutnya pemandangan pantai dari atas bukit dan banyaknya spot Instagramable juga menjadi daya tarik lokasi itu.

Baca juga: Marak Pemerasan Turis Naik Transportasi Online di Bali, Pemprov Bentuk Satgas

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Aktivitas Vulkanik Gunung Slamet Naik, Ratusan Pendaki Gagal Gapai Atap Jawa Tengah

Travel Update
Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Rute ke Gereja Ayam Bukit Rhema, Cuma 10 Menit dari Candi Borobudur

Travel Tips
Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Kota Batu Cocok untuk Olahraga, Event Sport Tourism Akan Diperbanyak

Travel Update
Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Lihat Sunrise di Gereja Ayam Bukit Rhema Harus Reservasi Dulu, Ini Cara dan Tarifnya

Travel Update
Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Perjalanan Salatiga-Yogya-Pacitan yang Indah, Menikmati Pesona Pantai Banyu Tibo dan Buyutan

Jalan Jalan
Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Gereja Ayam Bukit Rhema di Borobudur, Pesona Sunrise Dikelilingi 5 Gunung

Jalan Jalan
5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

5 Hotel Dekat Ocean Park BSD, Bisa Jalan Kaki

Hotel Story
5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

5 Penginapan dekat Kebun Raya Cibodas

Hotel Story
10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

10 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Dunia 2024, Ada Resor di Bali

Jalan Jalan
7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

7 Wisata Ramah Anak di Bandung, Cocok untuk Liburan Sekolah

Jalan Jalan
9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

9 Wisata Malam di Solo, Kunjungi Saat Mampir

Jalan Jalan
6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

Travel Tips
3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Travel Update
Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com