Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Wisata Alam di Kediri Jawa Timur, Banyak Perbukitan

Kompas.com - 08/05/2024, 07:03 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Kediri salah satu kota di Jawa Timur yang terkenal dengan kampung inggrisnya, ternyata mempunyai wisata alam indah.

Kamu bisa berwisata ke perbukitan, gunung, sampai sungainya untuk mengisi waktu liburan dengan keluarga.

Simak wisata alam di Kediri untuk liburan dan berakhir pekan penghilang penat, berikut selengkapnya.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

 

1. Wisata Alaska Tempurejo

Wisata Alaska Tempurejo berada di Desa Tempurejo, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Wisata Alaska Tempurejo buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 16.00 WIB. Harga tiket Rp 3.000.

Baca juga: Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Wisata Alaska Tempurejo merupakan hutan pohon karet dengan suasana sejuk, selain itu wisatawan dapat menikmati hidangan di tengah sungai. Terdapat juga wahana permainan anak-anak.

2. Wisata Bukit Gandrung

Wisata Bukit Gandrung berlokasi di Desa Medowo, Kecamatan Kandangan, Kabupaten Kedir, Jawa Timur.

Wisata Bukit Gandrung buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB, dengan harga tiket Rp 12.000.

Baca juga: 8 Wisata Murah di Kediri, Bisa Buat Libur Lebaran 

Wisata Bukit Gandrung merupakan wisata alam Gunung Welirang, para wisatawan dapat mengabadikan momen di atas ketinggian bukit dan panoramanya juga indah.

Wisata Bukit Gandrung juga menyediakan fasilitas spot foto rumah hobbit, setelah itu dapat beristirahat di gazebo-gazebo yang disediakan.

3. Bukit Ongakan Kediri

Bukit Ongakan berada di Desa Besowo, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Bukit Ongakan buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB. Harga tiket menuju Bukit Ongakan Rp 5.000.

Baca juga: Goa Selomangleng di Kediri: Jam Buka, Tiket Masuk, dan Aktivitas

Bukit Ongakan menyuguhkan keindahan lereng Gunung Kelud, para wisatawan dapat melakukan pendakian sebelum melihat panorama indahnya.

Abadikan momen dengan latar belakang pemandangan hijau gunung dan perbukitan.

4. Kampoeng Anggrek Kediri

Kampoeng Anggrek Kediri berada di Desa Ringinsari, Sempu, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Kampoeng Anggrek Kediri buka setiap hari pukul 08.00 sampai 15.00 WIB.

Baca juga: Rute ke Candi Penataran, Peninggalan Kerajaan Kediri hingga Majapahit di Blitar

Kampoeng Anggrek Kediri merupakan taman yang dipenuhi budidaya anggrek, terdapat berbagai macam jenis. Selain itu terdapat area bermain, taman satwa, dan green house.

Tiket masuk ke Kampoeng Anggrek Kediri Rp 12.000.

 

5. Wisata Sumber Ubalan

Wisata Sumber Ubalan berlokasi di Desa Sagi, Jarak, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Wisata Sumber Ubalan buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB, harga tiket masuk Rp 15.000.

Baca juga: Panduan Wisata Gunung Kelud via Kediri, Harga Tiket sampai Bujet

Wisata Sumber Ubalan merupakan sumber air alami di tengah hutan dengan suasana sejuk, cocok untuk cuaca panas. 

Wisata Sumber Ubalan menyediakan kolam renang, kolam pancing, kolam perahu, taman bermain anak-anak, dan taman yang asri.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com