Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banyak Manfaat Diperoleh Saat Berpelesir

Kompas.com - 25/08/2013, 09:15 WIB
Fitri Prawitasari

Penulis

KOMPAS.com - Pelesir tak melulu menyangkut perihal bersenang-senang. Bahkan sebagian orang menyebutkan, pengalaman saat sedang pelesir menjadi pelajaran hidup tersendiri.

Memang banyak hal-hal yang dapat dipelajari selama melakukan pelesir. Misalnya saja dalam mengelola keuangan, bagaimana agar anggaran yang telah disusun mencukupi kebutuhan selama perjalanan.

Tak jarang pula, pelesir menuntut Anda untuk lebih kreatif dan mengajak tubuh lebih banyak bergerak. Terutama saat memilih pelesir dengan melakukan aktifitas di luar ruangan.

Berikut beberapa manfaat sampingan dari melakukan pelesir yang mungkin tanpa sadar telah terjadi juga pada diri Anda.

Pelesir Membuat Lebih Bahagia

Pelesir membantu beristirahat memulihkan diri dari padatnya rutunitas harian. Tak jarang pelesir juga memberikan pengalaman yang membuka pengetahuan akan hal-hal baru.

Sedangkan dalam aspek emosi diri, pelesir membantu mengembangkan pribadi diri dan sosial. Karena saat pelesir sering kali menuntut untuk banyak berinteraksi dengan masyarakat daerah setempat.

Merasa Bebas

Saat memilih berlibur dengan melakukan aktifitas di luar ruangan dan membaur dengan alam seperti bermain di pantai atau naik gunung, bisa jadi Anda akan menemukan kesenangan pribadi dari dalam diri Anda.

Rasakan embusan angin, panas sinar matahari, suara laut, bahkan binatang-binatang menggemaskan yang mungkin ditemukan selama perjalanan. Tanpa sadar diri Anda seperti menemukan kebebasan dari alam.

Lebih intim dengan keluarga

Keluarga merupakan hal terpenting dalam hidup. Bagi keluarga dengan orangtua bekerja, seringkali sulit memiliki waktu berkualitas dengan anak. Saat-saat liburanlah yang bisa mengumpulkan kembali seluruh anggota keluarga.

Tahu prioritas

Pasti seringkali Anda sangat ingin pergi ke banyak tempat sekaligus kemudian melakukan liburan berlama-lama. Namun ternyata menemui kendala karena waktu dan biaya tak memadai.

SERAMBI INDONESIA/BUDI FATRIA Wisatawan asal Rusia mengabadikan Monumen Tsunami PLDT Apung saat berkunjung di Gampong Punge Blang Cut, Banda Aceh, Selasa (25/12/2012).
Saat itu, akhirnya Anda harus memutuskan apa yang akan jadi prioritas Anda dalam liburan. Tujuan mana yang cocok untuk didatangi sesuai dengan kondisi keuangan maupun kebutuhan emosi diri saat itu. Saat itu pula, Anda akan banyak belajar untuk mengelola keuangan dengan mengurangi biaya-biaya kurang penting yang dikeluarkan saat liburan.

Berani mencoba

Jika mendatangi daerah baru, salah satu efek kejut adalah perbedaan bahasa. Bahasa yang berbeda saat ditemui seringkali membuat canggung.

Beranilah untuk membuka mulut dengan berlatih dan mengucapkan bahasa daerah setempat. Jika berada di luar negeri, keluarkan kemampuan bahasa asing Anda. Jangan takut salah ucap. Sangat wajar jika ada satu atau dua kalimat salah terucap dari mulut Anda. Berawal dari kesalahan tersebut, Anda akan banyak belajar melancarkan kemampuan bahasa Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com