Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas TV Hadirkan Kembali "Explore Indonesia"

Kompas.com - 22/05/2014, 14:57 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk merespon kesuksesan dua season program “Explore Indonesia” dan masih tingginya minat pemirsa terhadap program ini, Kompas TV mempersembahkan “Explore Indonesia” season ketiga. Seperti kedua season sebelumnya, program ini kembali mengajak pemirsa mengeksplorasi kehidupan masyarakat, kekayaan budaya, keindahan alam, dan sejarah Nusantara.

Seperti termuat dalam siaran pers, kali ini “Explore Indonesia” dipandu oleh tiga orang pembawa acara dengan latar belakang dan karakter yang unik. Pertama adalah Mohammed Kamga, smart youngster yang juga dikenal dengan baik oleh publik sebagai vokalis grup musik Tangga dan pembawa acara dari “Explore Indonesia” season satu dan dua kembali memandu acara ini.

Ia dibantu oleh The Fun Fearless Female Cosmopolitan 2013, Dayu Hatmani, yang juga merupakan pemenang pertama Miss Scuba International Pageant 2011. Selain itu ada pula Belda Zando, seorang adrenaline junkie yang juga seorang penari yang karena talentanya pernah menjadi finalis salah satu program pencarian bakat.

Mereka berjalan ke pelosok-pelosok negeri. Sebut saja mulai dari Dieng, Padang, Sumba Timur, Pantura, Kangean, Sumbawa, dan masih banyak lagi.

“Kami memberi kebebasan kepada setiap host untuk beropini secara spontan. Simak serunya mereka melontarkan komentar yang berbeda atas satu hal yang sama,” ujar Produser Eksekutif Program “Explore Indonesia" Yoga Nugraha.

Melalui program ini, penonton bisa mengetahui masih banyak hal menarik yang belum dikaji secara mendalam dan tempat-tempat baru yang belum banyak diekspos. Bahkan destinasi lama yang memiliki sisi-sisi lain yang belum dikenal masyarakat.

Mengenai pengalamannya memandu acara ini untuk ketiga kalinya, Kamga mengungkapkan bahwa dari episode pertama season pertama sampai seluruh episode di season ketiga “Explore Indonesia" selalu ada wow facts yang berhasil diulik.

"Tidak pernah bosan, selalu penuh kejutan, selalu baru," ungkapnya.

Oleh karena itu, saksikan “Explore Indonesia” setiap hari Rabu, pukul 20.00 WIB hanya di Kompas TV. Episode perdana sudah tayang di tanggal 21 Mei 2014.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com