Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Transaksi MICE Lebih Besar daripada Wisata

Kompas.com - 12/09/2014, 16:04 WIB
PADANG, KOMPAS — Indonesia Corporate Meetings & Incentives Travel Mart Ke-7 di Padang, Sumatera Barat, 10-13 September 2014, mempertemukan industri pengguna dan penyedia jasa meeting, incentive, convention, and event. Pertumbuhan MICE di Indonesia sangat baik.

”ICMITM (Indonesia Corporate Meetings & Incentives Travel Mart) sangat penting dilakukan karena memberikan informasi dan alternatif bagi korporasi yang akan melakukan pertemuan atau insentif bagi karyawan atau koleganya,” kata Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sapta Nirwandar saat jamuan makan malam pembukaan ICMITM, Rabu (10/9/2014), di Padang.

Dalam pertemuan itu, sekitar 80 pembeli potensial dari 73 korporasi multinasional bertemu dengan 60 penyedia jasa MICE dan pariwisata di Indonesia.

Menurut Sapta, MICE, yang termasuk dalam minat khusus di Kemenpar dan EK, menunjukkan perkembangan yang sangat baik. ”Transaksi hasil dari MICE tiga kali lipat dibandingkan wisata biasa,” kata Sapta.

Dia mencontohkan, transaksi wisata pada 2013 sebesar 10 miliar dollar AS atau sekitar Rp 110 triliun. Dari jumlah itu, 30-40 persen dihasilkan dari MICE.

”MICE tidak hanya menghidupkan hotel, restoran, dan pusat oleh-oleh, tetapi juga menghidupkan usaha fotokopi, alat tulis, air minum kemasan, cendera mata, dan sebagainya. Banyak juga orang-orang yang main golf setelah rapat,” ujarnya.

Direktur Jenderal Pemasaran Pariwisata Kemenpar dan EK Esthy Reko Astuty mengatakan, ICMITM mendorong promosi potensi wisata daerah. Kali ini Provinsi Sumatera Barat mendapat kesempatan memperkenalkan potensi daerahnya. Selain itu, diperkenalkan pula potensi Kota Padang, Kota Bukittinggi, dan Kabupaten Tanah Datar.

Sebelumnya ICMITM sudah dilakukan di Denpasar, Yogyakarta, Lombok, Manado, Medan, dan Semarang.

Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno mengatakan, Padang, yang sebelumnya sempat lumpuh karena gempa tahun 2009, kini sudah siap menyambut penyelenggaraan MICE di wilayahnya. ”Hotel, transportasi, bandara, semuanya sudah siap. Kami juga memiliki keindahan alam, budaya, dan kuliner yang sudah sangat terkenal,” ujarnya. (ARN/ZAK)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com