Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelindo Kaji Pelabuhan Wisata Marina di Benoa

Kompas.com - 02/10/2014, 10:08 WIB
DENPASAR, KOMPAS.com - Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III Djarwo Surjanto mengatakan rencana pembangunan reklamasi Pelabuhan Benoa yang berada di sisi utara untuk wisata marina masih melakukan kajian dan konsolidasi perizinan ke instansi terkait.

"Kami memang berencana melakukan pembangunan reklamasi di kawasan utara Pelabuhan Benoa dalam upaya mendukung program Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sebagai kawasan pelabuhan wisata marina," katanya di sela peresmian gedung terminal domestik di Pelabuhan Benoa, Kota Denpasar, Bali, Rabu (1/10/2014).

Menurut Djarwo, saat ini pihaknya masih melakukan kajian dan pengurusan izin proyek pembangunan tersebut. Mekanisme pengurusan izin saat ini sedang dalam proses.

"Kami tidak bisa memastikan kapan proyek itu selesai, karena kajian dan proses izin saja masih dalam jalan. Memang proyek tersebut berada di teritorial pelabuhan, tetapi tetap berkoordinasi dengan instansi terkait," ucapnya.

Jika kajian dan izin dari instansi selesai, lanjut Djarwo, pihaknya siap membangun fasilitas penunjang wisata marina itu. "Kami sudah siap dana. Sekarang misalnya selesai kajian dan izinnya mulai besok bisa dikerjakan," ucapnya dengan tidak menyebut bangunan apa saja dibangun di areal tersebut.

Sejumlah masyarakat mengkhawatirkan tanah dan pasir hasil pendalaman di sekitar dermaga Pelabuhan Benoa yang saat ini sudah mengunung tersebut akan digunakan mereklamasi di sisi utara pelabuhan itu.

"Di sisi utara timbunan tanah dan pasir itu sudah mengunung. Kalau itu digunakan mereklamasi sekitar pelabuhan apa tidak menimbulkan dampak negatif. Karena itu Pemerintah Provinsi Bali harus melakukan kajian mendalam agar tidak merugikan Pulau Dewata ke depan," kata Wayan Sudi, seorang warga Kota Denpasar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com