Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpar Optimistis MotoGP 2017 Promosikan Pariwisata Indonesia

Kompas.com - 21/05/2015, 15:03 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia diproyeksikan menjadi tuan rumah MotoGP 2017. Melalui kegiatan ini Kementerian Pariwisata mengharapkan dapat mempromosikan branding Wonderful Indonesia ke seluruh dunia. Hal itu terungkap saat Jumpa Pers Rencana Penyelenggaraan MotoGP di Indonesia di Gedung Sapta Pesona, Kementerian Pariwisata, Jakarta, Rabu (20/5/2015).

"MotoGP adalah sport tourism. Value event ini sangat besar karena disaksikan langsung ratusan juta pemirsa di dunia," kata Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya.

Menpar memaparkan, penyelenggaraan MotoGP di Indonesia nantinya akan membawa dampak bagi peningkatan perekonomian dalam kegiatan pariwisata. "Kita bisa untung secara direct impact dan media value dari penyelenggaraan MotoGP," katanya.

Selama penyelenggaraan MotoGP di Indonesia, Arief telah menghitung total pengeluaran para peserta dalam empat hari berlangsungnya MotoGP dan keuntungan yang akan didapat. "Akan ada pengeluaran sekitar 91,73 juta dollar AS atau setara Rp 1,4 triliun. Direct Impact-nya 100 juta dollar AS. Media value-nya 200 juta dollar AS," katanya.

Dalam hal ini, menurut Arief, acara MotoGP memiliki nilai media exposure yang tinggi karena disiarkan secara langsung ke seluruh dunia melalui seratusan jaringan televisi internasional.

CEO Dorna SL, Carmelo Ezpeleta, juga datang ke Jakarta untuk menanyakan ketertarikan Indonesia menjadi tuan rumah. "Kami berharap, pemerintah bisa segera menindaklanjuti hal ini. Kami berjanji untuk bekerja keras sehingga ini terealisasi," kata pria berkebangsaan Spanyol tersebut.

Indonesia pernah menggelaar ajang MotoGP dalam dua kali berturut-turut pada tahun 1996 dan 1997 di Sirkuit Sentul Bogor. Kejuaraan dunia balap motor pertama kali dislenggarakan oleh Federation Internationale de Motocyclisme (FIM) pada tahun 1949.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com