Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Unik Pemandu Wisata Lokal soal Turis Asing di Raja Ampat

Kompas.com - 10/11/2016, 16:17 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

RAJA AMPAT, KOMPAS.com - Liburan ke Raja Ampat, Papua Barat identik dengan petualangan bawah laut yang memukau. Ragam ikan-ikan seperti scooling fish, hiu, manta juga karang-karang bisa dilihat.

Biasanya, turis pergi ke daerah Pianemo untuk mendaki bukit atau ke Desa Arborek untuk menyelam di titik selam ikan pari. Bahkan, sampai ke Wayag untuk menikmati gugusan pulau-pulau karst.

(BACA: Begini Rasanya Naik Kapal Pelni Keliling Raja Ampat)

Pemandu wisata tentu akan siap menemani turis berkeliling dan menjelaskan. Namun, tak hanya permintaan wisata bahari atau mendaki bukit karst yang biasa dilayani oleh pemandu-pemandu wisata di Raja Ampat.

Wakil Ketua Himpunan Pramuwisata Indonesia Kabupaten Raja Ampat, Ranny punya pengalaman unik saat membawa wisatawan liburan di Raja Ampat. Ia pernah memandu turis asal Amerika untuk berburu ular di Raja Ampat.

KOMPAS.com / Wahyu Adityo Prodjo Peserta snorkeling di laut dekat Desa Arborek, Kecamatan Waigeo Barat Kepulauan, Raja Ampat, Papua Barat, Selasa (2/11/2016). KM. Tatamailau digunakan untuk membawa peserta paket wisata bahari "Let's Go Raja Ampat" 30 Oktober - 2 November 2016 lalu.
"Saya punya permintaan unik ini adalah pencinta reptil. Orang (ke Raja Ampat) cari ikan, pemandangan indah sama karang. Ini turis Amerika cari ular," kata Ranny saat berbincang dengan KompasTravel beberapa waktu lalu di sela-sela acara paket wisata bahari PT Pelni di Sorong.

Ranny mengatakan turis Amerika itu meminta padanya untuk mengantarkan mencari ular jenis Tree Phyton Waigeo. Ia telah menemani turis Amerika tersebut dua kali yakni tahun 2015 dan 2016.

(BACA: Menghilang Sejenak di Tengah Laut Raja Ampat? Coba Penginapan Ini...)

"Saya terpaksa harus melibatkan pemandu wisata lokal di spot-spot tertentu. 'Saya tanya, punya keahlian tentang ular gak'. Itu perjalanannya selama dua minggu ke Mayalibit, Saporkren, dan Gam," jelasnya.

Tree Phyton adalah jenis ular piton yang hidup di pohon. Ular piton di Raja Ampat, menurut Ranny punya kekhasan dibanding tempat-tempat lain di Papua.

Dok. Adil Angkasa Pura 1 KompasTravel mencoba snorkeling di dekat dermaga Desa Sawandarek, Distrik Meos Mansar, Raja Ampat, Papua Barat, Minggu (30/10/2016).
"Sebetulnya di Raja Ampat, ada endemik ularnya. Tree Phyton Waigeo. Sampai sekarang, informasinya (Tree Phyton Waigeo) sedikit. Tapi di luar negeri, beredar luas infonya. Dia (turis Amerika kasih info ke kita kalau Tree Phyton di Biak warnanya hijau, tapi kalau di Waigeo ini warnanya biru. dia penasaran," ungkap Ranny.

Akhirnya, ia mengantarkan turis Amerika itu selama dua minggu untuk mencari ular. Namun, setelah mencari, Ranny bersama turis Amerika itu nihil.

Selain itu, dia juga pernah bertemu turis Jepang yang datang ke Raja Ampat hanya untuk berburu kumbang. Ia pun heran turis Jepang datang jauh-jauh ke Raja Ampat hanya untuk melihat hewan kecil itu.

"Potensi itu berarti memang dilirik (oleh turis asing)," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com