Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Es Krim Asal Jepang Kini Hadir di Indonesia

Kompas.com - 16/11/2016, 18:10 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Produsen es krim asal Jepang, Ezaki Glico bersama PT Wings Food berkolaborasi menghadirkan es krim Glico Wings yang kini hadir di Indonesia. Beragam varian es krim dengan teknologi asal Jepang tersedia dari format stik hingga cone.

"ASEAN adalah pasar penting bagi kami. Bukan hanya kue, kami ingin memasarkan produk lain seperti es krim. Dengan langkah itu kami mulai jual es krim di Indonesia," kata Senior Corporate Officer for International Operations of Ezaki Glico di Jakarta, Mikio Kusama, Rabu (16/11/2016).

Produk yang diperkenalkan Glico Wings saat ini yakni Waku-Waku untuk anak-anak, J-Cone untuk remaja, Frost Bite dan Haku untuk dewasa. Ukuran es krim mulai dari 35 mililiter hingga 180 mililiter.

Untuk Waku-Waku tersedia varian Choco Bomb dengan saus cokelat, Happy Soda dengan susu kental manis, Water Melon dengan cokelat chip dan susu kental manis, Strawberry dan Choco Loop.
 
Untuk JCone tersedia dari varian Pari-Pari Vanilla dan Jr Choco Vanilla. Frost Bite tersedia varian Pari-Pari Vanilla, Vanilla Choco Nut, Kacang Hijau, dan Strawberry Sauce. Untuk Haku tersedia varian Matcha, Classic, Chrunchy Malt, dan Manaka Vanilla.
 
KOMPAS.com / WAHYU ADITYO PRODJO Senior Corporate Officer for International Operations of Ezaki Glico, Mikio Kusama (laki-laki dari kiri), Presiden Direktur Glico Wings Hidekazu Kawashima (Tengah), dan Brand Marketing Manager Glico Wings Nando Tampubolon (kanan) berfoto seusai acara peluncuran Es Krim Glico Wings di Jakarta, Rabu (16/11/2016).
Brand Marketing Manager Glico Wings, Nando Tampubolon mengatakan es krim Glico Wings sementara hanya bisa ditemukan di warung-warung di Jawa Barat. Namun, ia menargetkan es krim Glico Wings bisa hadir di seluruh Indonesia pada awal tahun 2017.
 
"Area distribusi kami memang belum sampai kota. Sekarang kita distribusikan di area Karawang dan Cikarang. Di awal Desember sudah ada di pasar modern. Bulan November ini kita fokus di Jawa dan sebagian Sumatera," kata Nando kepada KompasTravel di Jakarta, Rabu (16/11/2016).
 
Harga es krim Glico Wings ditawarkan mulai dari Rp 1.000 - Rp 12.000. Ezaki Glico bersama PT Wings Food membentuk perusahaan kolaborasi dengan nama Glico Wings. Ezaki Glico bergerak dalam teknologi es krim dan pemasaran, sementara PT Wings Food dalam segi distribusi produk.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com