Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

GO365 Perkenalkan Rute Klasik Baru di Eropa

Kompas.com - 08/12/2016, 20:36 WIB

ZERMATT, KOMPAS.com - Selama 10 hari pada pekan ketiga November 2016, land operator perjalanan GO365 menyelenggarakan networking trip ke tiga negara Eropa, yakni Italia, Swiss, dan Perancis.

Perjalanan bertema "Beyond Classic" ini diikuti oleh sekitar 30 biro perjalanan dari empat negara, yakni Indonesia, Thailand, Vietnam, dan Myanmar.

"Kami ingin memberi kesempatan kepada klien-klien kami, para travel agent, untuk memperluas koneksi bisnis dengan orang-orang di luar negeri masing-masing," kata General Manager GO365 Thanate Suphavittayakorn di Zermatt, Swiss, Kamis (24/11/2016).

Ia lalu menjelaskan alasan memilih tiga negara, yakni Italia, Swiss, dan Perancis, untuk menjadi destinasi tur ini.

"Karena Italia, Swiss, dan Perancis adalah tiga negara yang menjadi tujuan utama orang-orang yang pertama kali berkunjung ke Eropa. Itu juga rute Eropa klasik," kata Thanate.

Ia menambahkan pada tur ini pihaknya ingin memperkenalkan tujuan-tujuan wisata baru di tiga negara tersebut agar para biro perjalanan terinspirasi untuk membuat produk tur baru bagi klien mereka.

"Kalau trip bertema klasik ke Italia memang kunjungan ke Roma, Milan, dan Pisa. Namun kami ingin memperkenalkan destinasi yang beyond classic, melampaui yang klasik," katanya.

Karena itu, lanjut Thanate, pihaknya mengambil rute Tuscany, wilayah di bagian tengah Italia yang menyimpan karya seni dan arsitektur peninggalan masa Renaissance.

Di kawasan yang penuh kastil dan terkenal dengan wine Chianti-nya itu, rombongan GO365 berkunjung ke kota San Gimignano, Lucca, dan kastil Vicchiomaggio di Greve in Chianti.

Dari wilayah Tuscany, tur melakukan perjalanan ke Cinque Terre yang beradai di wilayah Liguria.

Kawasan yang biasa disebut sebagai Italian Riviera ini menampilkan pemandangan yang khas, antara lain rumah-rumah bercat warna-warni, yang menyimpan cerita rakyat yang menarik.

Menurut Thanate, pada perjalanan tersebut pihaknya ingin memperkenalkan sejumlah destinasi wisata yang selama ini luput dari perhatian wisatawan asal Asia Tenggara.

"Contohnya Kastil Bellinzona di Swiss yang kita kunjungi kemarin. Ini kali pertama kastil itu masuk dalam itinerary (program perjalanan) untuk tamu dari Asia Tenggara," ujar pria yang akrab disapa Pong itu.

Wisata belanja

Selain menikmati pemandangan alam dan keindahan karya seni di kota-kota klasik, belanja biasanya menjadi salah satu tujuan kunjungan ke Eropa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com