Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Beragam Agenda Liburan Akhir Tahun di Mal-mal Jakarta

Kompas.com - 09/12/2016, 17:05 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Merayakan momen libur Natal dan Tahun Baru, beberapa pusat perbelanjaan di Jakarta berlomba menyelenggarakan atraksi untuk menarik pengunjung. Kabar gembiranya, ragam atraksi untuk libur Natal dan Tahun Baru ini terbilang ramah anak dan dapat menjadi pilihan berlibur di dalam kota.

Berikut ragam atraksi di pusat perbelanjaan Jakarta untuk masa libur Natal dan Tahun Baru yang dirangkum KompasTravel:

1. Pondok Indah Mall

Mal di daerah Jakarta Selatan ini mengambil tema Winter Wonderland untuk periode libur Natal dan Tahun Baru. Dari 24 November 2016 - 8 Januari 2017, pengunjung dapat merasakan suasana musim dingin lengkap ddengan istana es dan dekorasi muim dingin.

Selain itu pengunjung juga dapat menjajal arena ice skating dan snow playground. Anak Anda juga menjadi tokoh putri dengan kostum dan riasan yang disediakan.

2.  Lotte Shopping Avenue

Dengan teman Lovely Christmas with Gaspard et Lisa, mal di kawasan Jakarta Selatan ini menampilkan dekorasi ala Kota Paris, Perancis. Pengunjung juga dapat menjajal wahana ice skating dan atraksi utama penampilan figure skating dari Rusia dapat dinikmati dari tanggal 10-25 Desember 2016.

Lotte Shopping Avenue juga menggelar diskon hingga 70 persen utuk merek busana internasional di Atrium. Akhir pekan dari tanggal 10-11 Desember dan 17-18 Desember 2016 akan diselenggarana Shop Night Out. Ini adalah ajang belanja tengah malam dengan harga diskon hingga 70 persen, dan diskon tambahan 20+10 persen dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

3. Gandaria City

Gandaria City mengundang Hi-5, acara anak-anak dari Australia dengan lima presenter yang terkenal untuk bertemu dengan penggemar di Indonesia. Acara jumpa penggemar ini berlangsung dari tanggal 23-25 Desember 2016. Ada pula penampilan The Chatterbox dari tanggal 12-22 Desember 2016.

4. Central Park

Mal di daerah Jakarta Barat ini kembali menghadirkan pohon natal raksasa di bagian tamannya. Mengambil tema Cosmic Christmas, pengunjung dapat menyaksikan pertunjukan air mancur dan cahaya di taman. Jadwalnya lima kali sehari di akhir pekan dan tiga kali sehari di hari biasa.

Akan ada pertunjukan laser di tanggal 25 Desember 2016 dan 1 Januari 2017, juga Shopping Marathon Midnight pada 16-18 Desember 2016.

5. Grand Indonesia

Grand Indonesia mengambil tema Christmas Gift untuk perayaan akhir tahun. Pertunjukan Swift High Bar dari Kanada dan Ballon Man dari Argentina akan diselenggarakan tanggal 9-25 Desember 2016, setiap Selasa-Jumat pukul 19.00 dan di akhir pekan pukul 17.00 dan 19.00 WIB.

Grand Indonesia juga menghadirkan Santa Brotherhood Parade yang memberi permen kepada anak-anak tiap hari Sabtu dan Minggu. Ada juga kontes mengunggah foto di dekorasi natal Grand Indonesia dengan #ChristmasGiftGI ke media sosial yang berhadiah voucher belanja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com