Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rumah Makan di Kendal Ini Menyediakan Tempat Wisata Gratis

Nama rumah makan yang terletak sekitar 500 meter dari alun-alun Sukorejo itu adalah Rumah Makan Sate Subali.

Menurut pemilik rumah makan, Mastur Syukur, ide membuat rumah makan plus tempat wisata karena prihatin dengan minimnya tempat wisata yang ada di daerah atas.

Di samping itu, juga ingin memberi nuansa santai bagi pembelinya.

Menurut Mastur, semua pembeli gratis menikmati tempat wisata. Sehingga pembeli bisa menikmati makanan yang mereka pesan di taman yang diberi nama Taman Pusaka tersebut.

Selain itu, tambah Mastur, dirinya juga menyediakan studio 3 dimensi. Pengunjung, bisa juga berfoto selfie, dengan latar belakang pemandangan dan latar belakang yang menarik, seperti Hulk raksasa setinggi 3 meter, rumah dan kafe terbalik, foto di dalam peti mayat.

“Namun yang masuk ke studio ini, kami tarik biaya tiket sebesar Rp 10 ribu,” katanya.

Selain rasa makanannya cocok di lidah keluarganya, juga bisa bersantai ria di tempat wisata. “Anak dan istri saya senang, itu yang terpenting,” kata Umar.

Warga Jepara yang lama tinggal di Cepiring Kendal ini mengaku kalau dirinya suka sate yang cara menghidangkannya dengan piring panas. Sementara anaknya, suka ayam kemul.

“Anak saya senang bermain pasir magic dengan membuat bangunan bertingkat,” katanya.

https://travel.kompas.com/read/2017/10/30/062500627/rumah-makan-di-kendal-ini-menyediakan-tempat-wisata-gratis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke