Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Soto Gading, Langganan Jokowi sejak Jadi Wali Kota Solo

"Suatu kebahagian bagi saya kalau bisa kumpul bersama keluarga seperti ini. Ini kita lagi menikmati Soto Gading di Solo, sempatkanlah berkumpul dengan keluarga di sela kesibukan lur dulur semua," dikutip dari akun Instagram resmi Presiden Jokowi, Jumat (30/3/2018). 

Presiden tampak menyantap soto ayam bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo. Putra pertamanya, Gibran Rakabuming, beserta istrinya, Selvi Ananda, juga turut terlihat.

Cucu pertama Presiden, Jan Ethes, turut diajak datang ke Soto Gading. Jan Ethes tampak digendong Presiden Jokowi.

Soto Gading di Jalan Brigjen Sudiarta 76 merupakan salah satu kuliner pentolan di Solo, Jawa Tengah. Presiden Jokowi diketahui sudah lama menjadi langganan soto gading, sejak ia masih menjadi wali kota Solo.

Hidangan andalan Soto Gading adalah soto berkuah kental dari kaldu ayam bening. Isiannya ada soun, suwiran daging ayam plus taburan bawang merah goreng, dan irisan daun seledri. Rasanya didominasi oleh rasa kuah kaldu ayam yang ringan dan tidak banyak rempah.

Sebagai pendamping makan soto, tersedia aneka gorengan tahu, tempe, sate usus, sate daging sapi, empal, dan perkedel yang disajikan di meja makan pengunjung.

Kedai Soto Gading dibuka pertama kali pada 1974 oleh Siswo Martono. Sebenarnya bukan hanya Jokowi, presiden lain seperti Abdurrahman Wahid, Megawati Soekarnoputri, dan Susilo Bambang Yudhoyono juga pernah bersantap di Soto Gading.

Ramainya pembeli membuat para pengunjung harus antre dan bertoleransi dengan pengunjung lain yang sudah menunggu tempat kosong. Kedai Soto Gading buka dari pukul 05.30 sampai pukul 15.30.

https://travel.kompas.com/read/2018/03/30/180000027/soto-gading-langganan-jokowi-sejak-jadi-wali-kota-solo

Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke