Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Plataran Tawarkan Pos Jeep Baru Sebelum Gunung Bromo untuk Wisatawan

Untuk menuju kawasan Bromo Tengger, wisatawan diharuskan menggunakan mobil dengan sistem penggerak empat roda (4x4). Perjalanannya dimulai dari rest area yang juga sebagai pos Jeep.

Sebelumnya, pos Jeep tersebut hanya ada satu di jalur via Pasuruan, yaitu sebelum memasuki Pasar Tosari. Suasana pos di sana menyatu dengan rest area, ramai pedagang asongan, dan tenda-tenda pedagang.

Wisatawan bisa menikmati beberapa fasilitas premium di sini, mulai dari resto, coffee corner, lounge, refreshment area dengan shower air panas, musola, dan toilet dengan bangunan modern.

"Langit (Teras) Bromo ini untuk mengakomodir wisatawan yang ingin fasilitas premium, dengan cafe resto, toilet, penitipan mobil, hingga musola yang lebih proper, juga untuk wisatawan mancanegara," terang Fauzi, Manager Area Plataran Bromo, Sabtu (21/4/2018).

"Kualitas hidangan restonya menggunakan standar Plataran, dengan berbagai hidangan khas Indonesia, berbahan lokal. Rekomendasinya ada gurame telur asin, ayam lengkuas, sampai rawon brintik," kata Fauzi.

Hidangan yang disajikan mulai harga Rp 45.000 untuk hidangan utamanya. Menyiasati cuaca dingin yang menusuk, Anda bisa memesan aneka sup, dan minuman jahe, seperti bandrek atau wedang mulai Rp 15.000.

Untuk harga penyewaan kendaraan offroad ke bromo sama seperti pada umumnya, mulai Rp 550.000 - Rp 750.000 di luar tiket masuk Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Harga tiket masuk tersebut, untuk wisatawan nusantara Rp 27.500 di hari kerja, dan Rp 32.500 di akhir pekan, sedangkan bagi wisatawan mancanegara 10 kali lipatnya.

https://travel.kompas.com/read/2018/04/22/150000527/plataran-tawarkan-pos-jeep-baru-sebelum-gunung-bromo-untuk-wisatawan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke