Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemenpar Alokasikan 70 Persen Anggaran Untuk Promosi Digital Pariwisata

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata Arief Yahya telah memberi arahan kepada jajarannya di Kementerian Pariwisata (Kemenpar) untuk mengalokasikan anggaran sebanyak 70 persen untuk promosi digital guna menarik para wisatawan domestik maupun mancanegara.

Menurut Arief, pengalokasian tersebut berdasar dari kebiasaan masyarakat yang gemar melakukan share dan like menggunakan media digital atau media sosial.

Kebiasaan masyarakat itu kini berdampak pada perkembangan pariwisata Indonesia yang saat ini tumbuh mencapai angka 22 persen.

Oleh karena itu, Menpar Arief menekankan pentingnya peran media digital dalam mempromosikan pariwisata Indonesia.

"Itulah mengapa dalam pariwisata Indonesia, milenial sangat penting. Selain sebagai wisatawan, generasi milenial Indonesia bisa membantu mempromosikan pariwisata Indonesia melalui media nasional," ujarnya di Jakarta Selatan, Rabu (24/04/2019).

Kendati demikan, lanjut Arief, pihaknya sudah melakukan proses digitalisasi sejak empat tahun lalu saat melakukan program percepatan evolusi dari tradisi analog dan konvensional menjadi penggunaan digital.

Dia mengakui, di era digital, melakukan transformasi untuk mendorong tourism 4.0 memiliki tantangan yang cukup besar.

"Tourism 4.0 lahir seiring dengan mulai tersedianya big data perilaku traveler yang dikumpulkan via apps dan sensor yang kemudian diolah untuk menciptakan seamless dan personalized travelling experience," ujarnya.

https://travel.kompas.com/read/2019/04/25/160900627/kemenpar-alokasikan-70-persen-anggaran-untuk-promosi-digital-pariwisata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke