Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apakah Durian Si Gundul Dijual di Pasaran?

KOMPAS.com – Keunikan buah durian si gundul tentu membuat penasaran banyak orang. Bagaimana tidak, tak seperti durian pada umumnya, si gundul sama sekali tak memiliki duri di permukaan kulitnya.

Bentuknya bulat, warnanya coklat sehingga banyak yang menyebut durian asli Nusa Tenggara Barat (NTB) ini mirip buah sukun atau buah kelapa.

Kasubbag Tata Usaha Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih (BPSB) Provinsi Nusa Tenggara Barat, Maisin mengatakan, rasa durian si gundul sangat legit dan tak berserat. Namun daging buahnya sedikit tipis.

Namun, agaknya para pecinta durian harus bersabar. Pasalnya, durian si gundul belum pernah dijual di pasaran lantaran keberadaannya yang sangat langka.

Maisin mengatakan, di daerah asalnya sendiri pohon-pohon durian hasil pembibitan BPSBP NTB belum menghasilkan buah. Pohon induk yang pertama kali ditemukan sekitar tahun 2007 pun belum berbuah kembali. Padahal, pada saat ditemukan buah induk sedang berbuah sangat lebat.

“Buahnya belum pernah berbuah. Kami sedang berupaya agar pohon berbuah,” ujar Maisin saat dihubungi KompasTravel.

Bibit durian si gundul juga mulai dibudidayakan di berbagai daerah di Indonesia, salah satunya di Taman Buah Mekarsari yang terletak di kawasan Cileungsi, Bogor, Jawa Barat.

Petugas bagian Agro Taman Buah Mekarsari, Junaedi mengatakan, pembibitan mulai dilakukan di Taman Buah Mekarsari mulai tahun 2008.

Namun sayangnya, pertumbuhan tanaman durian si gundul di Taman Buah Mekarsari sedikit lebih lambat dari tanaman durian lainnya. Tanaman durian si gundul juga perlu perawatan ekstra.

“Lalu selama pembibitan itu kan kurang lebih satu sampai dua tahun ya, terus kami mulai tanam di lahan itu sekitar 2010 atau 2011, sekitar tahun itu. Jadi sudah sekitar delapan tahun yang lalu. Harusnya idealnya durian itu kan lima hingga enam tahun sudah berbuah, nah durian gundul ini di Mekarsari sampai saat ini belum berbuah,” ujar Junaedi.

https://travel.kompas.com/read/2019/06/28/130800227/apakah-durian-si-gundul-dijual-di-pasaran-

Terkini Lainnya

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke