Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Syarat Penumpang Pesawat dan Rute yang Dilayani Garuda Indonesia Saat Ini

Hal ini sesuai dengan ketentuan kriteria penumpang yang mengacu pada Surat Edaran Nomor 4 Tahun 2020 Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra dalam keterangan tertulisnya pada Rabu (6/5/2020) mengatakan kebijakan tersebut diambil setelah pihaknya berkomunikasi secara intensif bersama pemerintah dan otoritas terkait. 

Komunikasi bersama antara Garuda Indonesia dan pemerIntah untuk memastikan kesiapan kebutuhan layanan penerbangan guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Reservasi layanan penerbangan tersebut dapat diakses mulai sore hari ini, Rabu (6/5/2020) melalui seluruh kanal penjualan owned channel tiket Garuda Indonesia," ujarnya seperti dikutip Kompas.com, Rabu.

Garuda Indonesia disebutkan menerapkan prosedur penerimaan dan screening penumpang yang sangat ketat untuk layanan penerbangan yang dioperasikan.

Untuk itu, tidak sembarang penumpang diperbolehkan menggunakan layanan penerbangan.

Salah satu syaratnya adalah menunjukkan bukti surat kesehatan negatif Covid-19 dari rumah sakit.

Melihat situs resmi Garuda Indonesia, berikut syarat dan kriteria penumpang yang diperbolehkan menggunakan layanan penerbangan mulai Kamis (7/5/2020).

Persyaratan penumpang 

Persyaratan perjalanan orang yang bekerja pada lembaga pemerintah atau swasta

  1. Menunjukkan surat tugas bagi aparatur sipil negara, TNI, Kepolisian Republik Indonesia yang telah ditandatangani oleh minimal pejabat setingkat eselon 2
  2. Melaporkan rencana perjalanan mulai dari jadwal keberangkatan, jadwal pada saat berada di daerah penugasan, serta waktu kepulangan
  3. Menunjukkan surat tugas bagi pegawai BUMN/BUMD/Unit Pelaksana Teknis/Satuan Kerja/Organisasi non pemerintah atau lembaga usaha yang ditandatangani oleh Direktsi atau kepala kantor
  4. Menunjukkan surat keterangan sehat bebas Covid-19
  5. Mengisi formulir yang tersedia pada laman resmi Garuda Indonesia
  6. Membawa identitas diri
  7. Menggunakan masker saat dalam penerbangan atau area bandara

Persyaratan perjalanan pasien yang membutuhkan pelayanan kesehatan darurat atau perjalanan orang yang anggota keluarga intinya sakit keras atau meninggal dunia

  1. Menunjukkan identitas diri
  2. Menunjukkan surat rujukan dari rumah sakit untuk pasien yang akan melakukan pengobatan di tempat lain
  3. Menunjukkan surat keterangan kematian dari tempat almarhum/almarhumah (untuk kepentingan mengunjungi keluarga yang meninggal dunia
  4. Menunjukkan surat keterangan sehat bebas Covid-19
  5. Menggunakan masker

Persyaratan repatriasi untuk pemulangan WNA, pekerja migran Indonesia, WNI dan pelajar atau mahasiswa yang berada di luar negeri, serta pemulangan orang dengan alasan khusus oleh pemerintah

Daftar rute Garuda Indonesia yang tersedia saat ini

Rute domestik Pulang-Pergi (PP)

  1. Jakarta - Medan PP, setiap hari
  2. Jakarta - Sibolga PP, Selasa, Kamis, Sabtu
  3. Jakarta - Pekanbaru PP, Rabu, Jumat, Minggu
  4. Jakarta - Padang PP, Senin, Rabu, Jumat, Minggu
  5. Jakarta - Banjarmasin PP, Selasa, Kamis, Sabtu
  6. Jakarta - Balikpapan PP, Selasa, Kamis, Jumat
  7. Jakarta - Denpasar - Kupang - Denpasar - Jakarta, Senin, Rabu, Jumat
  8. Jakarta - Manado PP, Selasa, Kamis, Jumat
  9. Jakarta - Pontianak PP, Selasa, Kamis, Jumat
  10. Jakarta - Batam PP, Senin, Rabu, Jumat, Minggu
  11. Jakarta - Aceh PP, Rabu, Jumat, Minggu
  12. Jakarta - Denpasar PP, setiap hari
  13. Jakarta - Pangkal Pinang PP, Rabu, Minggu
  14. Jakarta - Palangkaraya PP, Selasa, Kamis, Minggu
  15. Jakarta - Palembang PP, Senin, Rabu, Jumat
  16. Jakarta - Tanjung Pandan PP, Selasa
  17. Jakarta - Tanjung Pinang PP, Rabu, Jumat, Minggu
  18. Jakarta - Yogyakarta PP, setiap hari
  19. Jakarta - Jambi PP, Senin, Kamis
  20. Jakarta - Semarang PP, Selasa, Kamis, Sabtu
  21. Jakarta - Bandar Lampung PP, Senin, Rabu, Jumat
  22. Jakarta - Lombok PP, Senin, Rabu, Jumat, Minggu
  23. Jakarta - Surabaya - Kupang - Surabaya - Jakarta, Selasa, Kamis, Minggu
  24. Jakarta - Surabaya PP, setiap hari
  25. Jakarta - Solo PP, setiap hari
  26. Surabaya - Denpasar PP, setiap hari
  27. Denpasar - Lombok PP, Selasa, Kamis, Sabtu
  28. Jakarta - Labuan Bajo PP, Selasa, Kamis
  29. Jakarta - Makassar PP, Senin, Rabu, Jumat, Sabtu
  30. Jakarta - Makassar - Gorontalo - Makassar - Jakarta, Selasa
  31. Jakarta - Makassar - Kendari - Makassar - Jakarta, Kamis, Minggu
  32. Jakarta - Makassar - Ambon - Makassar - Jakarta, Senin, Kamis, Minggu

Rute internasional

  1. Jakarta - Singapura - Jakarta, setiap hari
  2. Jakarta - Kualalumpur - Jakarta, Selasa, Kamis, Minggu
  3. Jakarta - Hongkong - Jakarta, setiap hari
  4. Jakarta - Haneda, Rabu, Minggu
  5. Haneda - Jakarta, Senin, Kamis
  6. Jakarta - Incheon, Kamis, Sabtu
  7. Incheon - Jakarta, Jumat, Minggu
  8. Jakarta - Osaka, Selasa, Sabtu
  9. Osaka - Jakarta, Rabu, Minggu
  10. Jakarta - Sydney, Selasa
  11. Sydney - Jakarta, Rabu
  12. Jakarta - Melbourne - Jakarta, Sabtu
  13. Denpasar - Perth - Denpasar, Kamis
  14. Jakarta - Amsterdam, Kamis
  15. Amsterdam - Jakarta, Jumat

https://travel.kompas.com/read/2020/05/11/170200527/syarat-penumpang-pesawat-dan-rute-yang-dilayani-garuda-indonesia-saat-ini

Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke