Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER TRAVEL] Tren Staycation di Negara-negara Arab

Berita terpopuler lainnya adalah Qatar Airways mulai pulihkan penerbangan, penari tradisional di Thailand pakai penutup wajah di era new normal.

Kemudian Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI menyiapkan SOP protokol kesehatan, serta tujuh tempat yang merekam napak tilas Soekarno.

Untuk lengkapnya, berikut berita terpopuler Travel Kompas.com pada 6 Juni 2020.

Berdasarkan temuan dari Arabian Travel Market (ATM), mengutip Hub.wtm.com, hal tersebut diprediksi akan terjadi karena pelonggaran pembatasan lockdown sudah terlihat.

Hasil temuan ATM yang bekerjasama dengan Colliers International menunjukkan, persentase pemesanan ke Abu Dhabi dalam radius 48 km meningkat.

Sebelumnya, persentase pemeasanan hanya 20 persen saja pada Januari 2020. Namun persentase mengalami peningkatan menjadi 43 persen pada Maret.

Sementara di Dubai, persentase pemesanan meningkat dari 19 persen menjadi 36 persen.

Baca selengkapnya di sini.

Adapun beberapa destinasi terbaru Qatar Airways, seperti Bangkok, Barcelona, Islamabad, Karachi, Lahore, Peshawar, Singapura dan Wina.

Qatar Airways juga mengumumkan dimulainya kembali penerbangan ke Berlin, Dar es Salaam, New York, Tunis dan Venice.

Kemudian meningkatkan penerbangan ke Dublin, Milan dan Roma menjadi penerbangan harian.

Baca selengkapnya di sini.

Kegiatan yang juga turut serta dilonggarkan adalah pertunjukan seni tari tradisional Thailand.

Negeri Gajah Putih tersebut, mengutip Al Bawaba, memiliki sejarah dan budaya yang unik, salah satunya pertunjukan seni tari tradisional.

Pertunjukan tersebut merupakan bagian paling penting dan harus ditonton saat berlibur di sana. Di Bangkok, kamu bisa lihat tarian tersebut di Kuil Erawan.

Baca selengkapnya di sini.

Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ni Wayan Giri Adnyani menjelaskan, pihaknya tengah menyiapkan protokol kesehatan dan verifikasi implementasi Standar Operasional Prosedur (SOP).

Menurutnya, pandemi Covid-19 telah memunculkan perilaku baru di masyarakat, yaitu jauh lebih peduli terhadap faktor-faktor kebersihan, kesehatan, dan keamanan, termasuk untuk destinasi pariwisata.

Adnyani mengatakan itu dalam webinar dengan tema “New Normal For The Hospitality Industry” bersama stakeholder Nusa Tenggara Barat ( NTB) dalam menyambut kenormalan baru, Kamis (4/6/2020).

Baca selengkapnya di sini.

Kendati telah berpulang 50 tahun lalu, kenangan akan perjuangan Bung Karno masih terasa dan dapat dinikmati oleh generasi muda saat ini.

Beberapa daerah menyimpan rekam jejak Bung Karno yang masih bisa dilihat oleh wisatawan. Mulai dari Museum dan makam Bung Karno di Blitar, hingga Istana Tampaksiring di Bali.

Berikut Kompas.com rangkum tujuh tempat wisata yang rekam jejak napak tilas Bung Karno bagi bangsa Indonesia.

Baca selengkapnya di sini.

https://travel.kompas.com/read/2020/06/07/073000227/-populer-travel-tren-staycation-di-negara-negara-arab

Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke