Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kampung Wisata Sawah Pematang Johar, Wisata Selfie Sambil Nikmati Sawah

KOMPAS.com – Salah satu tempat wisata terbaru di pinggiran kota Medan menawarkan pemandangan alam yang masih asri khas pedesaan.

Dinamakan Kampung Wisata Sawah Pematang Johar, letak tempat tersebut berada di Dusun VI Rawa Badak, Kecamatan Labuhan Deli, Deli Serdang.

Kampung Wisata Sawah menawarkan pemandangan sawah yang bisa dilihat melalui sebuah jalur setapak.

Jika merasa lapar, kamu bisa menikmati berbagai macam kuliner yang telah disediakan di sebuah area makan di tengah sawah.

Di sana, kamu bisa menyantap hidangan sembari duduk menikmati hembusan angin dan dikelilingi oleh persawahan.

Banyak spot berfoto

Jalur setapak yang disediakan pengelola tempat wisata dihiasi oleh beberapa gapura dengan bentuk menarik dan warna-warni. Ada juga gapura berwarna hijau yang dihiasi oleh tanaman rambat.

Ada juga beberapa payung gantung warna-warni yang bisa dijadikan sebagai spt foto menarik.

Pihak wisata juga menyediakan sebuah jembatan warna-warni yang bisa dijadikan spot berfoto.

Kegiatan wisata yang bisa dilakukan

Selain menikmati pemandangan alam, berswafoto ria, dan menyantap hidangan di tengah sawah, pihak Kampung Wisata Sawah juga menawarkan beberapa kegiatan wisata menarik.

Di sana, wisatawan bisa menaiki perahu bebek sembari mengarungi danau buatan. Untuk menaikinya, kamu harus menggenjotnya sendiri. Pastikan energimu terpenuhi sebelum menaikinya.

Bagi yang ingin membaca buku dan menikmati suasana sawah yang sejuk, kamu bisa berkunjung ke salah satu gazebo yang menyediakan berbagai macam pilihan buku.

Tiket masuk menuju Kampung Wisata Sawah adalah Rp 5.000 per orang. Sementara jam operasionalnya adalah setiap hari pukul 08:00 – 19:00 WIB.

Adapun jarak dari Kota Medan adalah sekitar 17 km dan bisa ditempuh menggunakan mobil atau motor.

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yaitu dengan mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, serta tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat Celsius.

https://travel.kompas.com/read/2020/07/27/104000627/kampung-wisata-sawah-pematang-johar-wisata-selfie-sambil-nikmati-sawah

Terkini Lainnya

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke