Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Libur HUT Kemerdekaan RI, Daop 1 Tambah 13 Perjalanan KA

KOMPAS.com - Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia, PT Kereta Api Indonesia (KAI) (Persero) Daop 1 Jakarta menambah 13 perjalanan kereta api (KA).

Melalui rilis yang diterima Kompas.com, Minggu (16/8/2020), rangkaian KA beroperasi dengan berbagai tujuan seperti Bandung, Cirebon, Tegal, Semarang, Cilacap, Yogyakarta, Surabaya, dan Malang mulai akhir pekan ini hingga Senin (31/8/2020).

Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, para calon penumpang bisa melakukan pemesanan tiket KA melalui sistem online dan baru dapat dipesan paling cepat 7 hari sebelum tanggal keberangkatan.

"Pemesanan online dapat melalui aplikasi KAI Access, situs web kai.id, dan channel eksternal yang telah bekerja sama. Sedangkan loket stasiun hanya melayani tiket go show yang dilayani tiga jam sebelum jadwal keberangkatan," kata dia seperti dikutip rilis.

Selama masa pandemi dan adaptasi kebiasaan baru, perjalanan KA akan tetap menjalankan prosedur pencegahan Covid-19, seperti membatasi okupansi penumpang sebanyak 70 persen dari kondisi normal.

Selain itu, calon penumpang juga harus memenuhi persyaratan lain sebelum melakukan perjalanan KA.

Syaratnya yakni menunjukkan surat bebas Covid-19, suhu tubuh tidak lebih dari 37,3 derajat celsius, memakai masker dan face shield, mengikuti ketentuan jaga jarak, dan memakai pakaian lengan panjang atau jaket.

Berikut daftar KA tambahan yang berangkat dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen

Keberangkatan Stasiun Gambir

  1. KA 30A Argo Cheribon (Gambir-Tegal), jadwal keberangkatan pukul 19.10 WIB beroperasi tanggal 14-17 Agustus 2020.
  2. KA 86 Taksaka (Gambir - Yogyakarta), jadwal keberangkatan 21.30 WIB beroperasi tanggal 14 dan 19 Agustus 2020.
  3. KA 104 Mutiara Selatan (Gambir-Bandung-Malang), jadwal keberangkatan 17.10 WIB beroperasi tanggal 14 dan 19 Agustus 2020.
  4. KA 88 Purwojaya (Gambir-Cilacap), jadwal keberangkatan pukul 21.55 WIB beroperasi tanggal 14, 17,19, 23 Agustus 2020.
  5. KA 18 Argo Cheribon (Gambir- Cirebon), jadwal keberangkatan pukul 20.40 WIB beroperasi tanggal 17 Agustus 2020.
  6. KA 18A Argo Cheribon (Gambir-Tegal), jadwal keberangkatan pukul 20.40 WIB beroperasi tanggal 21-23, 28-30 Agustus 2020.
  7. KA 2B Argo Wilis (Gambir-Bandung-Surabaya Gubeng), jadwal keberangkatan pukul 05.00 WIB beroperasi tanggal 15-31 Agustus 2020.
  8. KA 14 Argo Muria (Gambir-Semarang), jadwal keberangkatan pukul 06.55 WIB beroperasi tanggal 19-31 Agustus 2020.

Keberangkatan Stasiun Pasar Senen

  1. KA 118 Brantas (Pasarsenen-Malang), jadwal keberangkatan 13.30 WIB beroperasi tanggal 14-17, 19-24, 28-30 Agustus 2020.
  2. KA 114 Jayabaya (Pasarsenen-Surabaya Pasar Turi-Malang), jadwal keberangkatan pukul 16.55 WIB beroperasi tanggal 13-17, 19 dan 23 Agustus 2020.
  3. KA 148 Senja Utama Yogya (Pasarsenen-Yogyakarta), jadwal keberangkatan pukul 18.55 WIB pada tanggal 14 Agustus 2020.
  4. KA 308 Progo (Pasarsenen-Lempuyangan), jadwal keberangkatan pukul 22.30 WIB beroperasi tanggal 17-31 Agustus 2020.
  5. KA 108B Malabar (Pasarsenen-Bandung-Malang), jadwal keberangkatan pukul 16.10 WIB beroperasi tanggal 17-31 Agustus 2020.

"Dengan bertambahnya perjalanan KA tersebut, maka total terdapat 28 KA yang beroperasi di wilayah Daop 1 Jakarta pada bulan Agustus 2020, yaitu 15 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir dan 13 KA keberangkatan dari Stasiun Pasarsenen," ujar Eva.

https://travel.kompas.com/read/2020/08/17/070700027/libur-hut-kemerdekaan-ri-daop-1-tambah-13-perjalanan-ka

Terkini Lainnya

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke