Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Kegiatan Asyik di De Mangol Gunungkidul, Bisa Piknik Kekinian

KOMPAS.com – Salah satu tempat wisata yang tengah naik daun beberapa bulan belakangan ini adalah De Mangol yang menawarkan pemandangan Kota Yogyakarta, juga Gunung Merapi.

“Kami juga memberikan spot-spot foto yang unik dan Instagramable seperti teras kaca, Bean Bag Area, Triangle Spot, dan lain-lain,” kata Manajemen De Mangol kepada Kompas.com, Rabu (23/12/2020).

Bagi yang ingin liburan ke sana, tempat wisata tersebut menawarkan sejumlah aktivitas yang dapat dilakukan oleh wisatawan.

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut telah Kompas.com rangkum, Kamis (24/12/2020):

1. Lihat pemandangan

Sebagai salah satu gunung legendaris di Indonesia, pemandangan Gunung Merapi selalu membuat masyarakat takjub.

Jika ingin berkunjung, pastikan cuaca sedang cerah agar megahnya gunung tersebut dapat diabadikan dan dibagikan di media sosial.

Bisa juga menikmati pemandangan Kota Yogyakarta dengan cahayanya yang gemerlap pada malam hari. Pemandangan matahari terbit pun bisa dilihat di De Mangol.

Sebab, pihak tempat wisata menyediakan Sunrise Package seharga Rp 45.000/pack setiap Sabtu dan Minggu pukul 05:00-09:30 WIB untuk menikmati pemandangan matahari terbit.

Dengan nominal tersebut, pengunjung dapat menikmati nasi kuning atau bubur, serta teh herbal. Pemesanan dapat dilakukan minimal dua hari sebelum waktu kunjungan untuk minimal 10 pack.

2. Foto-foto di spot kekinian

Salah satu fitur yang menarik wisatawan untuk berkunjung ke De Mangol adalah sejumlah spot selfie yang menarik.

Selain yang telah disebutkan, ada juga spot foto Neon Lights, Spot Sepeda, Love, dan foto di mural. Bahkan, wisatawan juga bisa foto menggunakan layanan photobooth.

Dari seluruh spot foto yang ada, perwakilan tempat wisata tersebut mengungkapkan, teras kaca merupakan area yang paling digemari pengunjung.

“Wisatawan bisa berfoto dengan latar belakang pemandangan bukit hijau dengan lantai kaca,” ujar perwakilan tempat wisata tersebut.

3. Piknik kekinian di area Instagramable

Apabila kamu ingin merasakan sensasi piknik kekinian, kamu juga bisa melakukannya di De Mangol. Tepatnya di area rerumputan.

Sembari piknik, pengunjung juga bisa foto-foto lantaran area tersebut sudah didesain sedemikian rupa sehingga terlihat cantik.

Jika ingin mencoba yang berbeda, kamu bisa pilih InstaPiknik seharga Rp 150.000/pack untuk pemesanan minimal dua pack.

Dengan nominal tersebut, pengunjung bisa piknik sambil menyantap hidangan spesial di tempat yang sudah disusun khusus untuk InstaPiknik dengan pemesanan maksimal untuk tiga jam.

4. Nikmati hidangan lezat

Restoran yang ada di dalam tempat wisata tersebut menawarkan berbagai pilihan menu yang dapat dipilih pengunjung.

Mulai dari Asian, Western, hingga Tradisional, seluruh hidangan bisa dibeli dengan harga yang terjangkau.

“Harga minuman mulai dari belasan ribu rupiah, dan makanan mulai dari Rp 20.000-an,” ujar Manajemen De Mangol.

Beberapa menu andalan yang bisa dipesan adalah Mozzarella Bitterbalen, Sop Iga, Sop Buntut, Dory Kecak, Melting Merapi, Rainbow of De Mangol, Date Milk, Kopi Jos, dan Wedang Secang.

Sambil menyantap makanan yang enak, jangan lupa untuk foto-foto karena beberapa area duduk juga terlihat Instagramable. Misalnya area tempat duduk kubah transparan.

5. Makan malam dengan suasana romantis bersama pasangan

Jika ingin berduaan dengan pasangan sambil menikmati hidangan lezat, atau sekadar merayakan tanggal spesial, kamu bisa melakukannya di tempat wisata ini.

Sebab, mereka menyediakan penawaran Romantic Dinner for Couple dalam bentuk Rose Package seharga Rp 375.000 per pasangan dan Orchid Package seharga Rp 450.000 per pasangan.

Untuk Rose Package, De Mangol akan menyediakan Mozzarella Bitterballen, dua pancake, dan dua jus jeruk.

Pengunjung juga dapat memilih dua pilihan hidangan dari Fettucine Carbonara, Spaghetti Bolognese, Spaghetti Hot Tuna, Aglio Olio Spaghetti, dan Javanese Fried Rice.

Sementara Orchid Package, hidangan yang disediakan adalah Mozzarella Bitterballen dan dua Melting Merapi. Lalu dua pilihan hidangan dari Tenderloin Steak, Lamb Chop, Pans Seared Dory, Pans Seared Chicken Breast, dan Dory Kecak.

Kemudian dua pilihan minuman dari Aurora Haze, Rubby Punch, Blue Sky, Red Velvet (panas atau dingin), dan Dalgona Coffee.

Dua paket Romantic Dinner for Couple tersebut sudah termasuk dekorasi dengan nuansa romantis, susunan bunga segar, tempat duduk khusus, dan tiket masuk untuk dua orang.

Pemesanan paket khusus untuk pasangan tersebut dapat dilakukan minimal tujuh hari sebelum waktu kunjungan dengan pembayaran DP sebesar 50 persen.

6. Nonton pertunjukan musik

Sembari menikmati pemandangan, berswafoto ria, atau sekadar berbincang asyik sambil menyantap makanan lezat, wisatawan akan dihibur dengan pertunjukan musik.

“Live Music tetap kami adakan setiap hari Sabtu, Minggu, dan Libur Nasional pada pukul 17:00-20:00 WIB,” tutur perwakilan tempat wisata tersebut.

Harga tiket masuk De Mangol

De Mangol terletak di Jalan Raya Patuk Ngoro-ngoro KM 1,4, Sumber Tetes, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.

Tempat wisata tersebut buka setiap Senin-Sabtu pukul 15:00-21:00 wIB dan Minggu pukul 10:00-21:00 WIB. Harga tiketnya adalah Rp 15.000 pada hari biasa dan Rp 20.000 untuk akhir pekan dan Libur Nasional.

Jika ingin berkunjung, wisatawan harus registrasi identitas melalui kode QR yang disediakan di sana atau mengisi formulir di loket utama.

“Registrasi ini fungsinya untuk mempermudah dan membantu pemerintah melakukan pelacakan terhadap pengunjung, jika sewaktu-waktu diperlukan,” ucapnya.

Pada masa pandemi seperti saat ini, pastikan saat berkunjung tetap melakukan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yaitu dengan mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, serta tidak bepergian jika demam atau suhu tubuh di atas 37,3 derajat Celsius.

https://travel.kompas.com/read/2020/12/26/101400427/6-kegiatan-asyik-di-de-mangol-gunungkidul-bisa-piknik-kekinian

Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke