Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Emirates Uji IATA Travel Pass, Platform Digital Informasi Covid-19

Seperti tertera dalam rilis resmi yang diterima Kompas.com, Selasa (19/1/2021), IATA Travel Pass adalah aplikasi seluler yang membantu penumpang dengan mudah dan aman untuk mengatur perjalanan mereka.

Pengaturan perjalanan tersebut bisa disesuaikan dengan persyaratan pemerintah yang berlaku untuk pengujian Covid-19 atau informasi vaksin.

“Meskipun perjalanan internasional tetap aman seperti sebelumnya, ada protokol baru dan persyaratan perjalanan dengan pandemi global saat ini,” kata Chief Operating Officer Emirates Adel Al Redha.

“Kami telah bekerja sama dengan IATA untuk mengembangkan solusi inovatif ini untuk menyederhanakan dan mengirimkan informasi secara digital yang diperlukan oleh negara dan pemerintah ke dalam sistem maskapai penerbangan kami, dengan cara yang aman dan efisien,” sambung dia.

IATA Travel Pass memungkinkan penumpang Emirates untuk membuat ‘paspor digital’ untuk melakukan verifikasi tes pra-perjalanan atau vaksinasi mereka agar memenuhi persyaratan.

Mereka juga akan dapat membagikan sertifikat tes dan vaksinasi dengan pihak berwenang dan maskapai penerbangan untuk memfasilitasi perjalanan.

Aplikasi baru ini juga akan memungkinkan wisatawan untuk mengelola semua dokumentasi perjalanan secara digital dan lancar sepanjang pengalaman perjalanan.

“Ini adalah langkah pertama dalam membuat perjalanan internasional selama pandemi menjadi senyaman mungkin, memberi orang kepercayaan diri bahwa mereka memenuhi semua persyaratan masuk COVID-19 oleh pemerintah,” ujar Wakil Presiden Senior IATA untuk Bandara, Penumpang, Kargo, dan Keamanan Nick Careen.

Sebelum peluncuran penuh, Emirates akan menerapkan fase 1 di Dubai untuk validasi tes PCR Covid-19 sebelum keberangkatan.

Fase awal ini diharapkan akan dimulai pada April 2021. Nantinya, pelanggan Emirates yang bepergian dari Dubai akan dapat membagikan status tes Covid-19 mereka secara langsung dengan maskapai penerbangan.

Hal tersebut bahkan dapat dilakukan sebelum mencapai bandara melalui aplikasi, yang kemudian akan mengisi detil secara otomatis di sistem check-in.

“Saat perbatasan dibuka kembali, IATA Travel Pass akan semakin ditingkatkan dengan lebih banyak kemampuan untuk memenuhi semua pengujian pemerintah atau persyaratan verifikasi vaksinasi, dan pelanggan Emirates akan menjadi yang pertama mendapatkan layanan ini,” tambah Careen.

Di dalam aplikasi IATA Travel Pass, pendaftaran persyaratan perjalanan yang terintegrasi akan memungkinkan penumpang untuk menemukan informasi akurat tentang persyaratan perjalanan dari mana pun mereka bepergian.

Aplikasi tersebut juga akan mencakup pendaftaran pengujian serta pusat vaksinasi dengan mudah. Hal tersebut berguna untuk membantu penumpang menemukan pusat pengujian dan laboratorium di lokasi keberangkatan.

Khususnya pusat pengujian dan laboratorium yang memenuhi standar untuk persyaratan pengujian dan vaksinasi di tempat tujuan.

Platform ini juga nantinya akan memungkinkan laboratorium resmi dan pusat pengujian untuk mengirimkan hasil tes atau sertifikat vaksinasi dengan aman kepada penumpang.

Pendaftaran global yang dikelola oleh IATA akan memungkinkan aliran informasi yang aman dan diperlukan oleh semua pemangku kepentingan serta memberikan pengalaman penumpang yang lancar.

https://travel.kompas.com/read/2021/01/20/124600427/emirates-uji-iata-travel-pass-platform-digital-informasi-covid-19

Terkini Lainnya

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke