Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Aktivitas Wisata Menarik di Desa Wisata Karangrejo, Borobudur

KOMPAS.com – Karangrejo adalah salah satu desa wisata yang sudah bersertifikasi Desa Wisata Berkelanjutan yang ada di Kecamatan Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Desa wisata yang satu ini terletak tak jauh dari Candi Borobudur, hanya sekitar dua sampai tiga kilometer (km).

“Kami punya namanya Dolan Desa Karangrejo itu menjual paket-paket. Mereka para wisatawan diajak untuk bercocok tanam, membajak sawah, menanam padi, atau sambil apa punlah yang berkaitan dengan kegiatan masyarakat desa,” kata Kepala Desa Karangrejo M Heli Rofikun saat dihubungi Kompas.com, Selasa (16/3/2021).

Desa Karangrejo melalui Balai Ekonomi Desa (Balkondes) dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) memang menawarkan beragam aktivitas wisata yang sangat menarik.

Berikut ini delapan aktivitas wisata di Desa Karangrejo seperti dirangkum Kompas.com:

Menginap di homestay Desa Karangrejo tak kalah nyaman dengan hotel berbintang. Fasilitasnya lengkap dengan bentuk penginapan yang unik karena memadukan konsep modern tradisional.

Selain itu, pemandangan bentang alam indah khas pedesaan juga bisa membuat tamu merasa lebih santai. Harga menginap di sana berkisar antara Rp 150.000–Rp 1,5 juta per malam.

Homestay di Balkondes Karangrejo ini bahkan sempat disebut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno sebagai salah satu yang terbaik berkelas dunia.


2. Paket keliling tempat wisata

“Kami punya beberapa obyek wisata. Salah satunya adalah Punthuk Setumbu, Gereja Ayam atau Bukit Rhema, Bukit Barede, Kebun Buah Karangrejo, dan Balkondes,” ujar Heli.

Jika ingin berkunjung ke tempat-tempat wisata tersebut, kamu bisa mengambil paket wisata Dolan Desa Karangrejo yang ditawarkan Bumdes, Balkondes, dan Pokdarwis Karangrejo.

Beberapa paket yang tersedia di antaranya paket Short, Medium, Long, Sunrise, dan Studi Banding.

Untuk paket Short, harganya Rp 250.000 per pax, minimal empat pax. Fasilitasnya termasuk dua kunjungan ke tempat wisata yang dipilih, transportasi keliling desa wisata, serta makan dan minum.

Lalu paket Medium, harganya Rp 350.000 per pax, minimal empat pax. Fasilitasnya adalah dua kunjungan ke tempat wisata yang dipilih, kunjungan ke produk UMKM desa, transportasi keliling desa, serta makan dan minum.

Paket Long, harganya Rp 450.000 per pax, minimal empat pax. Fasilitas yang akan didapatkan adalah tiga kunjungan destinasi wisata, kunjungan ke UMKM atau praktik edukasi, transportasi keliling desa wisata, serta dua kali makan dan minum.

Paket Sunrise, harganya Rp 350.000 per pax, minimal empat pax. Termasuk fasilitas sunrise di Punthuk Setumbu, sarapan pagi, kunjungan ke UMKM desa, dan transportasi keliling desa wisata.

Selain paket Sunrise dengan harga tersebut, ada pula paket Sunrise lain seharga Rp 125 per pax. Namun, minimal pax adalah 30 pax.

Fasilitasnya termasuk shuttle, momen sunrise di Punthuk Setumbu, camilan, kunjungan ke Gereja Ayam, pemandu wisata, dengan durasi perjalanan 4,5 – 5 jam.

Terakhir adalah Paket Studi Banding, harganya Rp 250.000 per pax, minimal 20 pax. Fasilitas termasuk dua narasumber dari Bumdes dan Pokdarwis, dua kunjungan tempat wisata, makan minum, dan transportasi keliling desa wisata.

3. Keliling desa naik mobil VW

Kamu bisa merasakan uniknya keliling desa dengan naik mobil klasik Volkswagen (VW). Harganya Rp 175.000 per pax, minimal 30 pax. Durasi wisata 4 – 4,5 jam.

Harga sudah termasuk fasilitas sewa VW safari, satu VW diisi empat orang. Juga termasuk welcome drink dan snack, kunjungan home industry, makan siang, dan pemandu wisata.

Ada juga paket dengan harga Rp 400.000 per VW. Tidak ada minimal pax. Satu mobil diisi maksimal empat orang dengan durasi perjalanan 2,5 jam.

Kamu akan diajak untuk berwisata keliling desa sekitar Borobudur, kunjungan home industry, dan berfoto di spot foto persawahan.

“Tur VW dari obyek wisata satu ke obyek wisata lain. Melihat masyarakat membuat makanan, terus membuat gula jawa, dan UMKM lain. Termasuk juga miniatur Candi Borobudur,” terang Heli.


4. Keliling desa dengan mobil jip

Untuk paket wisata keliling desa dengan mobil jip, tersedia beberapa macam paket. Harganya bervariasi, mulai Rp 350.000–Rp 900.000 per jeep.

“Ada paket susur sungai purba. Itu pakai jip gitu lewat sungai-sungai, masuk ke sungai,” tutur Heli.

Lalu ada Paket Medium, harganya Rp 450.000 dan durasi perjalanan 2,5–3,5 jam. Fasilitas termasuk susur sungai dan minum kelapa muda, kunjungan ke industri madu, dan spot foto dengan latar belakang Candi Borobudur atau Perbukitan Menoreh.

Paket Long, harganya Rp 750.000 berdurasi 3,5–5,5 jam. Fasilitas termasuk susur sungai dan kelapa muda, kunjungan ke industri madu, kunjungan ke Suroloyo dan Puncak Gondopurowangi, serta foto berlatar belakang Candi Borobudur atau Perbukitan Menoreh.

Terakhir adalah paket One Day, harganya Rp 900.000 dengan durasi perjalanan satu hari. Paket termasuk susur sungai, kunjungan ke industri madu dan jamur, menikmati kopi luwak, kebun teh, Suroloyo, dan Bendungan Ancol, serta makan siang dan kelapa muda.

5. Keliling desa dengan andong

Jika ingin mencoba transportasi tradisional yang unik, kamu bisa coba paket wisata keliling Desa Karangrejo dengan naik andong dengan durasi 4 – 4,5 jam.

Harganya Rp 175.000 per pax, minimal 30 pax. Harga sudah termasuk sewa andong dengan satu andong diisi tiga orang. Juga welcome drink dan snack, air mineral, kunjungan home industry, rute persawahan dan pedesaan, makan siang, dan pemandu wisata.

6. Keliling desa dengan sepeda ontel

Bagi kamu yang suka bersepeda, Desa Karangrejo juga menawarkan paket wisata keliling desa dengan sepeda ontel. Harganya adalah Rp 125.000 per pax, minimal 30 pax.

Harga tersebut sudah termasuk sewa sepeda ontel, welcome drink dan snack, air mineral, kunjungan home industry, rute persawahan dan pedesaan, makan siang, dan pemandu wisata. Durasi wisatanya 4–4,5 jam.


7. Wisata rafting

Desa Karangrejo juga punya wisata air. Selain susur sungai dengan jip, wisatawan juga bisa memilih wisata rafting yang memacu adrenalin. Wisatawan akan diajak menyusuri sungai sejauh lebih kurang 12,5 km dengan durasi 3,5–4 jam.

Harganya Rp 750.000 per perahu. Harga tersebut termasuk fasilitas perahu berisikan enam orang, alat-alat seperti helm, dayung, dan pelampung. Juga shuttle, snack, dan kelapa muda di tengah perjalanan, makan siang di akhir kegiatan, dan river guide.

8. Wisata outbound

Bagi kamu yang ingin melaksanakan gathering dengan keluarga besar, reuni teman-teman, atau perusahaan maka bisa coba paket wisata outbound ini.

Dengan harga Rp 100.000 per pax, minimal 30 pax. Termasuk fasilitas welcome drink dan snack, tempat untuk melaksanakan outbound, sound, trainer outbound, perlengkapan outbound, dan makan siang. Durasi outbound adalah 4–4,5 jam.

Untuk informasi lebih lanjut soal paket-paket wisata ini, bisa menghubungi Desa Wisata Karangrejo di nomor +628128281901 atau +6289668178199 atau +6285701134499.

https://travel.kompas.com/read/2021/03/18/092636027/8-aktivitas-wisata-menarik-di-desa-wisata-karangrejo-borobudur

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke