Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Hotel di Singapura dengan Fasilitas Jacuzzi, Harga Mulai Rp 1 Juta

KOMPAS.com – Singapura merupakan salah satu destinasi wisata luar negeri yang kerap dikunjungi masyarakat Indonesia. Namun, berkunjung ke sana saat ini tidak bisa dilakukan akibat pandemi Covid-19.

Namun jika nantinya pandemi sudah berakhir dan pembatasan perjalanan antarnegara dicabut, kamu pun bisa kembali berlibur ke Singapura.

Agar perjalanan makin menyenangkan, kamu bisa menginap di hotel yang menyediakan fasilitas jacuzzi atau kolam air hangat supaya fisik kembali fit untuk menjelajah.

Berikut ini adalah 5 hotel di Singapura dengan fasilitas jJacuzzi atau kolam pemandian air hangat dengan harga mulai Rp 1 juta:

1. Hotel Clover 769 North Bridge Road

Hotel ini berlokasi di Kawasan Kampong Gelam, tepatnya 769 North Bridge Rd, Singapore 198737.

Selain dekat dengan berbagai tempat menarik, seperti Haji Lane, aneka makanan halal, dan juga mal, hotel ini bisa menjadi lokasi staycation yang cocok untuk kamu karena tempatnya nyaman

Untuk kamu yang ingin merasakan sensasi menginap di hotel dengan jacuzzi pribadi di hotel ini, pilih lah kamar dengan tipe Premier dengan harga mulai dari Rp 1,95 juta.

2. Villa Samadhi

Villa Samadhi cocok untuk kamu yang ingin mencari akomodasi dengan suasana romantis dan mewah.

Lokasinya ada di 20 Labrador Villa Rd, Singapore 119193. Berada di kawasan Labrador Nature Reserve, vila ini memiliki bangunan klasik bergaya militer khas tahun 1920-an.

Setiap kamar memiliki konsep menarik. Namun jika kamu berkunjung, cobalah menginap di kamar sarang yang dilengkapi dengan kolam renang pribadi di dalamnya.

Kamu juga bisa memilih kamar Luxe Sarang, lengkap dengan kolam renang pribadi outdoor yang bisa melengkapi liburanmu.

3. Grand Park City Hall

Berlokasi di 10 Coleman St, Singapore 179809, Grand Park City Hall dapat memberi kamu fasilitas hotel mewah di tengah kota.

Kamar Oasis Junior Suite-nya dilengkapi Jacuzzi, ruang sauna, hingga taman kecil pribadi. Seluruh fasilitas ini tentu akan memberikan kenyamanan selama berlibur.

Anak di bawah 12 tahun tidak dikenakan biaya menginap. Si kecil juga akan dimanjakan oleh berbagai fasilitas anak, seperti tempat tidur khusus, taman bermain, hingga kolam khusus bayi.

4. Shangri-La Hotel Singapore

Berlokasi di kawasan pusat perbelanjaan Orchard Road, tepatnya di 22 Orange Grove Rd, Singapore 258350. Shangri-La Hotel Singapore bisa menjadi pilihan para pencinta kemewahan.

Kompleks hotel ini dipenuhi pepohonan rindang dan taman yang indah. Jika memilih kamar dengan tipe Garden Wing Premier Balcony Suites, kamu akan mendapat berbagai fasilitas, seperti ruang outdoor yang cukup luas, whirlpool, barbeque set, dan kursi berjemur.

5. Hotel Fort Canning

Selain terkenal sebagai tempat bersejarah, siapa sangka ternyata Fort Canning Park juga menyimpan hotel ikonik yang mewah.

Terletak di 1 Canning Walk, Singapore 178881, kamar tipe Majapahit dan Governor’s Suite di hotel ini dilengkapi dengan jacuzzi pribadi di dalamnya.

https://travel.kompas.com/read/2021/04/15/140200427/5-hotel-di-singapura-dengan-fasilitas-jacuzzi-harga-mulai-rp-1-juta

Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke