Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Setelah Tutup Sementara, Wisata Nepal Van Java di Magelang Buka Lagi

KOMPAS.com - Wisata Nepal Van Java di Desa Temanggung, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, telah kembali dibuka untuk wisatawan sejak Selasa (18/5/2021).

Sebelumnya, tempat wisata Nepal Van Java ditutup selama periode libur lebaran 2021, yakni mulai dari tanggal 10-17 Mei 2021.

"Kami buka tanggal 18 Mei 2021 dan tutup mulai tanggal 10 Mei 2021," kata Ketua Pengelola Nepal Van Java Yoko saat dihubungi oleh Kompas.com, Senin (24/5/2021).

Kendati demikian, Yoko mengatakan bahwa pembukaan tempat wisata Nepal Van Java tetap disertai dengan penerapan protokol kesehatan.

Adapun protokol kesehatan yang diberlakukan yakni, mengecek suhu, wajib memakai masker di kawasan wisata, dan rajin mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer.

Sementara, saat ditanya mengenai pembatasan kuota kunjungan, Yoko mengungkapkan bahwa di Surat Edaran Dinas Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga Pemerintah Kabupaten Magelang tidak menuliskan adanya syarat pembatasan kuota kunjungan saat ini.

"Tapi alhamdulillah selama ini kunjungan wisata masih kondusif," ucap Yoko.

Ia menuturkan, umumnya rata-rata jumlah kunjungan wisatawan di hari biasa mencapai 200 pengunjung. Sedangkan, di hari Sabtu dan Minggu, bisa mencapai 500 sampai 1.000 pengunjung.

"Jumlah pengunjung itu kan terbagi dari pagi sampai sore, jadi tidak menimbulkan kerumunan yang signifikan," jelas dia.

Sementara untuk jam operasional Nepal Van Java dibuka mulai dari pukul 07:00-17:00 WIB.

Adapun, ia menjelaskan bahwa penutupan wisata Nepal Van Java sebelumnya merujuk pada Surat Edaran Dinas Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Magelang, dengan nomor: 556/324/19/2021 tentang Perpanjangan Pemberlakuan PPKM Berbasis Mikro untuk Pengendalian Covid-19 pada libur Idul Fitri 1442 H di Kabupaten Magelang.

Selain itu ia juga mengungkapkan bahwa pihaknya menutup kawasan wisata Nepal Van Java pada periode lebaran 2021 lantaran untuk memberikan ruang bagi warga yang masih merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama sanak saudaranya.

"Paling tidak sampai H+4 baru selesai lebaran kita buka lagi," kata Yoko.

https://travel.kompas.com/read/2021/05/26/080600427/setelah-tutup-sementara-wisata-nepal-van-java-di-magelang-buka-lagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke