Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Vaksin Gratis untuk Penumpang Sriwijaya Air dari dan ke Bandara Soekarno-Hatta

KOMPAS.com – Penumpang Sriwijaya Air dan NAM Air bisa menikmati layanan vaksin gratis untuk penerbangan dari atau ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta sejak Rabu (7/7/2021).

Kendati demikian, Corporate Communication Sriwijaya Air Group mengatakan bahwa layanan tersebut tidak disediakan pihaknya.

“Vaksin tersebut disediakan pihak bandara. Dari informasi yang diterima, penerbangan dari atau ke Soetta akan tersedia tempat vaksin di bandara,” kata pihak Sriwijaya Air Group, Jumat (9/7/2021).

Seluruh penerbangan kedua maskapai tersebut untuk tujuan atau dari Bandara Soekarno-Hatta, penumpang yang belum divaksin bisa memanfaatkan layanan tersebut.

Syarat mendapat layanan vaksinasi di Bandara Soekarno-Hatta

Namun, seperti apa syarat bagi peserta vaksin di bandara tersebut? Simak syaratnya berdasarkan informasi dari Sriwijaya Air Group:

  • Menunjukkan tiket (boarding pass)
  • Usia minimum 12 tahun
  • Membawa KTP asli, atau KK bagi anak yang belum mepunyai KTP
  • Anak-anak harus didampingi orangtua
  • Penumpang keberangkatan awal dari Bandara Soekarno-Hatta
  • Penumpang tujuan akhir Bandara Soekarno-Hatta
  • Datang empat jam sebelum keberangkatan
  • Mematuhi protokol kesehatan

Untuk jadwal vaksin Covid-19 di Bandara Soekarno-Hatta, melansir Tribun Bisnis, Kamis (8/7/2021), saat ini layanan tersebut berjalan 24 jam di Terminal 2 dan Terminal 3.

Sentra vaksinasi di Terminal 2 dibuka mulai pukul 08.00-17.00 WIB dan 22.00-03.00 WIB. Sementara senra vaksinasi di Terminal 3 dibuka mulai pukul 08.00-17.00 WIB dan 20.00-01.00 WIB.

Layanan vaksin Covid-19 di bandara

Bandara-bandara kelolaan PT Angkasa Pura II (Persero) atau AP II sudah membuka sentra layanan vaksinasi Covid-19, termasuk di Bandara Soekarno-Hatta.

Melansir Kompas.com, Selasa (6/7/2021), hal tersebut untuk memenuhi kebutuhan perjalanan penumpang periode PPKM Darurat Jawa-Bali yang mengacu pada Surat Edaran (SE) Menteri Perhubungan Nomor 45 Tahun 2021.

SE tersebut mengatakan, penumpang pesawat termasuk di bandara-bandara AP II dengan rute menuju/dari Jawa dan Bali wajib menunjukkan kartu vaksin minimal dosis pertama, dan hasil tes PCR yang sampelnya diambil maksimal 2x24 jam sebelum keberangkatan.

https://travel.kompas.com/read/2021/07/09/140200927/ada-vaksin-gratis-untuk-penumpang-sriwijaya-air-dari-dan-ke-bandara-soekarno

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke