Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selain Guru, Nakes, dan Veteran, PT KAI Bagikan Tiket Gratis ke Beberapa Profesi Ini

KOMPAS.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI membagikan 11.000 voucer tiket KA jarak jauh (KAJJ) kelas eksekutif dan ekonomi secara gratis kepada guru, tenaga kesehatan, dan veteran.

Diberitakan Kompas.com, Senin (8/11/2021), hal itu dilakukan dalam rangka menyambut Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November 2021.

Namun, ternyata PT KAI juga membagikan tiket gratis ke beberapa profesi lain guru, nakes, dan veteran.

Adapun, profesi lain yang berhak mendapat tiket gratis KAJJ mulai Sabtu (13/11/2021) tersebut adalah dosen, dokter, analislaboratorium, dan analis radiologi.

"Penambahan profesi yang mendapatkan voucher tiket gratis ini ditujukan untuk memberikan apresiasi yang semakin luas kepada para pekerja di bidang pendidikan dan kesehatan," kata VP Public Relations KAI Joni Martinus dilansir dari Tribun Travel, Minggu (14/11/2021).

Ia melanjutkan, kedua sektor tersebut merupakan cerminan pahlawan masa kini di saat pandemi Covid-19.

Mereka yang mendapat voucher tersebut dapat menukarkannya dengan tiket kereta api untuk periode keberangkatan 13 sampai 30 November 2021.

Sebelumnya, profesi yang mendapat tiket gratis dari PT KAI adalah guru, bidan, perawat, apoteker, tenaga farmasi, tenaga administrasi, driver ambulans, dan anggota veteran Republik Indonesia.

Voucher dapat didapatkan di loket atau customer service di 12 stasiun yang telah ditentukan hingga maksimal Senin (29/11/2021). Voucher hanya bisa digunakan untuk KA keberangkatan dari stasiun pengambilan voucher.

Daftar 12 stasiun itu adalah Gambir, Bandung, Cirebon, Semarang Tawang, Purwokerto, Yogyakarta, Madiun, Surabaya Gubeng, Jember, Medan, Kertapati, dan Tanjung Karang.

https://travel.kompas.com/read/2021/11/14/170500127/selain-guru-nakes-dan-veteran-pt-kai-bagikan-tiket-gratis-ke-beberapa-profesi

Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke