Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lion Air Layani Rute Bali-Yogyakarta PP, Harga Mulai Rp 490.200

KOMPAS.com - Maskapai Lion Air melayani penerbangan kembali rute pergi-pulang (PP) Bali-Yogyakarta.

Rute tersebut menghubungkan Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Denpasar di Badung, Bali (DPS), dengan Bandar Udara Internasional Yogyakarta Kulon Progo (YIA).

Seluruh penumpang Lion Air pada rute ini diberi fasilitas bagasi gratis maksimal 20 kilogram (kg).

Melansir siaran pers yang Kompas.com terima, Kamis (13/12/2022), penerbangan berjadwal penumpang ini dilayani masing-masing satu kali dalam sehari.

Adapun jadwal penerbangan kembali Lion Air rute Bali-Yogyakarta (PP) adalah sebagai berikut:

  • Pesawat dengan kode penerbangan JT-569 berangkat dari Bali pukul 12.30 Wita, lalu tiba di Yogyakarta pukul 12.45 WIB.
  • Pesawat dengan kode penerbangan JT-560 terbang dari Yogyakarta pukul 13.30 WIB. Kemudian mendarat di Bali pukul 15.45 Wita. 

Harga tiket mulai dari Rp 490.200 untuk rute Bali-Yogyakarta dan Rp 495.200 untuk rute Yogyakarta-Bali.

"Lon Air optimis, apabila tren permintaan pasar di kedua destinasi tersebut meningkat, maka layanan frekuensi penerbangan akan disesuaikan," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro.

  • Lion Air Buka Rute Baru Makassar-Biak PP, Harga Mulai Rp 1 Juta
  • Lion Air Buka Rute Surabaya-Labuan Bajo PP, Harga Mulai Rp 1 Juta
  • Hindari Pesan Pasta Saat Naik Pesawat, Ini 2 Alasannya
  • Jangan Bersandar di Jendela Pesawat Saat Tidur, Ini Alasannya

Selama penerbangan, penumpang bisa menggunakan fasilitas gratis yang terkoneksi wireless inflight entertainment (W-IFE), dan dapat diakses melalui smartphone masing-masing. Mereka bisa mengakses beragam film, games, majalah dan masih banyak lagi.

Untuk periode ini, penumpang bisa menonton film secara gratis dari berbagai genre seperti Indonesia, Hollywood, dan Korea.

Sebagai upaya mempermudah syarat perjalanan, khususnya dari sisi dokumen kesehatan, Lion Air telah bekerja sama dengan fasilitas kesehatan.

Setiap calon penumpang dapat melakukan tes rapid antigen dengan harga mulai dari Rp 35.000 untuk keberangkatan dari Bali dan Yogyakarta.

Sementara itu, untuk tes PCR, harganya mulai dari Rp 195.000 untuk keberangkatan dari Bali dan Rp 225.000 untuk keberangkatan dari Yogyakarta.

https://travel.kompas.com/read/2022/01/13/230700427/lion-air-layani-rute-bali-yogyakarta-pp-harga-mulai-rp-490.200

Terkini Lainnya

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke