Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Benda Ini Wajib Dibawa Agar Anak Tak Rewel Saat Mudik

KOMPAS.com – Pada Mudik Lebaran 2022 ini, banyak masyarakat yang memilih naik kendaraan pribadi, pulang ke kampung halaman dengan membawa serta anggota keluarga.

Bagi keluarga yang sudah memiliki anak, pastinya mereka juga akan membawa serta untuk pulang kampung. 

Berbeda jika hanya mudik dengan sekumpulan orang dewasa. Menempuh perjalanan panjang bersama anak-anak, pastinya lebih menantang dan sulit. 

Alasannya adalah anak-anak yang mudah bosan dan bisa tiba-tiba rewel atau mengalami tantrum, jika harus berada di dalam mobil dalam waktu lama. 

Demi menghadapi anak-anak tantrum dan mempersiapkan perjalanan mudik agar lancar, orang dewasa yang harus memiliki siasat agar anak-anak merasa lebih nyaman di dalam mobil. 

Mengatasi anak yang tantrum tak hanya soal tindakan yang tepat saja, tapi ada juga barang-barang yang harus dibawa untuk mencegah hal tersebut. 

Seorang Psikolog Samanta Elsener membagikan barang apa saja yang wajib di bawa jika melakukan perjalanan panjang di mobil bersama anak-anak.  

1. Siapkan mainan kesukaan anak

Samanta Elsener menyebutkan untuk mencegah anak tantrum selama perjalananan, jangan lupa membawa mainan yang jadi kesukaan mereka.

“Menyiapkan mainan kesukaan anak, sehingga bisa dimainkan selama di perjalanan,” kata Samanta Elsener kepada Kompas.com, Sabtu (23/4/2022).

Dengan membawa mainan kesukaan anak, rasa bosan dan tidak nyaman mereka selama perjalanan bisa teralihkan. 

Jadi, jangan sampai lupa membawa mainan favorit anak agar perjalanan menjadi lancar dan orang dewasa yang ada di mobil bisa menghibur mereka dengan mudah. 

2. Siapkan makanan dan susu 

Anak yang lapar bisa juga dengan mudah merasa tak nyaman, apalagi saat berada di sebuah perjalanan panjang.

Oleh karena itu, diwajibkan membawa makanan dan bisa dikonsumsi anak jika hendak pergi mudik dengan mobil. 

“Bawa makanan atau susu yang dikonsumsi anak dan pilih yang biasanya dapat membuat anak merasa nyaman,” jelas Samanta Elsener.

3. Bawa minyak telon 

Samanta Elsener menyarankan untuk membawa minyak telon atau minyak kayu putih dan sejenisnya selama perjalanan mudik.

“Minyak telon atau minyak kayu putih bisa membatu tubuh anak merasa nyaman dan relax,” kata Samanta Elsener.

Tubuh anak yang merasa nyaman dan rileks tentunya membuat mereka jadi tak mudah rewel atau sampai-sampai mengalami tantrum.

4. Bawa penutup telinga jika naik pesawat 

Jika naik pesawat, gunakan earplug atau penutup di telinga anak agar mereka tak merasa kebisingan selama penerbangan.

Anak yang tidak suka dengan kebisingan, bisa dengan mudah membuat mereka merasa tak nyaman dan berakhir rewel.

Selain memakaikan penutup telinga, perhatikan juga jam penerbangan, jika berencana naik pesawat dengan anak. 

“Usahakan juga pilih jam penerbangan di waktu yang tepat untuk anak,” sebut Samanta Elsener.

Menurutnya untuk anak yang sulit beradaptasi, jangan pilih jam penerbangan di waktu anak mendekati tidur karena mereka akan merasa tidak nyaman dan malah jadi rewel.

https://travel.kompas.com/read/2022/04/23/160400527/4-benda-ini-wajib-dibawa-agar-anak-tak-rewel-saat-mudik

Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke