Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tips Mengunjungi Wahana KKN di Desa Penari, Jangan Jalan Buru-buru

JAKARTA, KOMPAS.com - Jika ingin merasakan langsung sensasi tegang dan suasana berada di Desa Penari, kamu bisa menjajal wahana "Perjalanan Menuju Sebuah Cerita - KKN di Desa Penari".

Wahana yang terletak di lantai F7 fX Sudirman ini memungkinkan pengunjung untuk mencoba menjadi bagian dari enam mahasiswa yang melakukan KKN (Kuliah Kerja Nyata), seperti dalam filmnya.

Ketika masuk ke wahana KKN di Desa Penari, pengunjung akan berjalan menyusuri tempat yang dirancang mirip dengan setting film dan mengalami situasi seperti yang dialami karakter pemeran selama berada di Desa Penari.

Project Officer dari Dyandra Global Edutainment, Johana Hutagalung mengatakan bahwa setting tempat didesain menurut visualisasi Desa Penari sesungguhnya. Itu dilakukan usai proses brainstorming bersama Simple Man, sang penulis utas KKN di Desa Penari yang viral di Twitter beberapa tahun lalu.

"Kami sudah mengirimkan foto dan video wahana ini kepada Simple Man (pembuat utas), dan menurutnya wahana ini sudah sangat mewakili setiap tempat yang menjadi highlight pada cerita KKN di Desa Penari," jelas Johana Hutagalung saat ditemui Kompas.com di fX Sudirman, Kamis (12/05/2022).

Berikut tips menjajal wahana KKN di Desa Penari, berdasarkan pengamatan Kompas.com usai mencoba langsung wahana ini.

  • Baca ulang cerita atau menonton film dulu

Wahana ini tak seperti rumah hantu pada umumnya, melainkan terinspirasi dari sebuah cerita dan film.

Untuk itu, agar bisa memahami alurnya dan tidak kebingungan selama menjelajahi wahana, pengunjung dianjurkan membaca ulang cerita atau menonton film "KKN di Desa Penari" terlebih dulu.

Selain itu, kamu juga akan lebih mengenal karakter hantu yang ada di dalam wahana jika sudah membaca cerita atau menonton filmnya.

  • Nikmati saja, jangan terburu-buru

Usai keluar dari wahana, sejumlah pengunjung tampak mendiskusikan apa yang dilihatnya, seperti terkait jumlah dan siapa saja karakter yang ada di dalam rumah hantu.

"Badarawuhi ada dua enggak, sih? Yang cantik sama yang seram? Itu yang pakai jas tadi, siapa?" demikian kesan Bonita, salah satu pengunjung yang menjajal wahana KKN di Desa Penari.

Jika kamu mau mencoba masuk, dianjurkan untuk tidak terburu-buru. Nikmati saja perjalanan berdurasi lima menit di dalam sehingga kamu tak melewatkan momennya.

Mungkin suasana akan terasa mencekam bagi sebagian orang, ditambah lagi dengan hawa dingin dari penyejuk ruangan berpadu aroma dupa yang bikin bulu kuduk berdiri.

Tapi, tenang saja, hantu-hantu yang ada di dalam tidak akan mengejar atau pun menyentuh pengunjung.

  • Gunakan alas kaki yang nyaman

Jalan setapak yang akan dilalui di dalam wahana sangat sempit dan minim cahaya. Belum lagi adanya ornamen daun-daun kering yang memenuhi jalan, 

Pakailah alas kaki yang nyaman, misalnya tidak menggunakan sepatu hak tinggi atau licin, guna meminimalisasi kemungkinan tersandung atau jika kamu ingin berlari.

  • Tidak disarankan bagi wanita hamil dan orang dengan penyakit jantung

Wahana ini tidak direkomendasikan bagi wanita hamil dan orang dengan riwayat penyakit jantung, demi keamanan dan kenyamanan bersama.

  • Dilarang mengambil foto atau video di dalam wahana

Meski kamu sangat ingin merekam tegangnya sensasi berjalan di wahana ini, namun penyelenggara tidak mengizinkan pengunjung mengambil foto atau merekam video di dalam.

Berdasarkan pengalaman Kompas.com ketika menjajal wahana ini, petugas bahkan akan mengawasi kita sejak menaiki eskalator menuju wahana.

Jadi, biarlah hanya kamu dan temanmu saja yang tahu apa peristiwa di dalam sana, ya.

Harga tiket wahana KKN di Desa Penari

Wahana misteri KKN di Desa Penari mulai beroperasi sejak tanggal 7 Mei sampai 5 Juni 2022 mendatang.

Harga tiket wahana KKN di Desa Penari mulai dari Rp 50.000 pada hari biasa (Senin-Kamis) dan Rp 60.000 pada akhir pekan (Jumat-Minggu).

Kamu bisa mengunjunginya mulai pukul 12.00 WIB - 21.00 WIB untuk hari biasa, sementara jika mengunjunginya pada akhir pekan kamu bisa datang mulai pukul 11.00 WIB - 21.00 WIB.

Tiket bisa dibeli secara oline di Tiket.com atau langsung di lantai F7 mal fX Sudirman.

https://travel.kompas.com/read/2022/05/13/120400927/5-tips-mengunjungi-wahana-kkn-di-desa-penari-jangan-jalan-buru-buru

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke