Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Moeraki Boulders, Pantai "Aneh" di Selandia Baru tapi Digemari Turis

KOMPAS.com - Selandia Baru dikenal akan panorama alamnya yang mengagumkan dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

Namun, di antara destinasi-destinasi indah yang ada, ada sebuah pantai yang tidak biasa. Dikutip Kompas.com dari The Travel, Kamis (16/06/2022), lokasi Moeraki Boulders ada di pantai timur Pulau Selatan, tepatnya di Pantai Koekohe di Otago.

Pantai ini memiliki bongkahan-bongkahan batu unik yang tersebar di sepanjang bibir pantai.

Meski Selandia Baru dikenal sebagai negara yang mahal untuk dikunjungi, namun sebagian besar atraksi wisata alamnya gratis. Termasuk jika kamu penasaran dan ingin mampir ke Moeraki Boulders.

Apalagi dalam beberapa tahun terakhir, Moeraki Boulders menjadi salah satu atraksi wisata populer di Selandia Baru, yang menjadi destinasi wajib bagi wisatawan yang mengunjungi pantai timur Pulau Selatan.

Dikutip dari situs pariwisata Selandia Baru, newzealand.com, para ilmuwan menjelaskan batu-batu tersebut sebagai konkresi kalsit yang terbentuk sekitar 65 juta tahun lalu.

Sementara menurut legenda Maori, batu-batu besar ini adalah semacam buah kundur yang terdampar dari kano besar Araiteuru, yang berlayar ketika kapal itu karam di daratan Selandia Baru, ratusan tahun lalu.

Bentuk bongkahan batu Moeraki berbeda-beda. Batu terbesarnya bisa mencapai berat beberapa ton dan lebar sekitar 2 meter.

Batu-batu yang terdiri dari lumpur, lanau halus, dan tanah liat ini telah disemen oleh kalsit dan dilindungi dalam cagar ilmiah.

Kamu bisa menemukan batu-batu serupa di beberapa tempat lain di dunia, misalnya batu Koutu (Koutu Boulders) di beberapa pantai lain dan di tebing Pelabuhan Hokianga di Pulau Utara.

Untuk ingin mampir melihat batu-batu unik ini, kamu cukup melipir dari jalan utama yang membentang di Pulau Selatan.

Jika kamu sedang berkendara menyusuri pulau, tempat ini merupakan perhentian yang menarik. Kamu hanya perlu berkendara sekitar 30 menit ke Selatan Oamaru.

Masuk ke area ini tak dipungut biaya dan kamu bisa menemukan restoran di sana.

Jika ingin berfoto-foto di sana, panorama pantainya tak kalah indah. Dianjurkan untuk datang pagi atau sore hari ketika matahari sudah mulai turun.

Waktu terbaik lainnya adalah ketika ada badai dan menghantam bebatuan.

https://travel.kompas.com/read/2022/06/16/224838627/moeraki-boulders-pantai-aneh-di-selandia-baru-tapi-digemari-turis

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke