Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rute ke Taman Dinosaurus Potorono, Wisata Baru di Bantul Yogyakarta

KOMPAS.com – Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) seolah tidak pernah kehabisan tempat wisata untuk dijelajah.

Selalu ada tempat wisata baru yang bermunculan, salah satunya adalah Taman Dinosaurus Potorono atau Potorono Edu Park.

Sesuai namanya, tempat wisata yang baru buka usai Idul Fitri 2022 ini mengusung tema dinosaurus.

Dilansir dari Kompas.com, Selasa (12/7/2022), pengunjung bisa menikmati kereta dino yang khusus untuk anak-anak.

Adapun wahana lain yang bisa dijajal pengunjung di Taman Dinosaurus Potorono adalah dokar dino dan mono trail.

Rute ke Taman Dinosaurus Potorono, Bantul

Taman Dinosaurus Potorono atau Potorono Edu Park tepatnya berada di Potorono, Kepanewon atau Kecamatan Banguntapan, Kabupaten Bantul, DIY.

Jarak tempuh dari kota Yogyakarta adalah sekitar 11,4 kilometer (km) dengan waktu tempuh kurang-lebih 30 menit.

Dari Kota Yogyakarta, kamu perlu menempuh perjalanan menyusuri Jalan Solo ke arah timur sampai Flyover Janti.

Kamu perlu memutar melalui Embung Langensari atau Pasar Demangan karena jalan dari Gramedia Sudirman sampai perempatan dekat XXI adalah satu arah ke barat.

Setibanya di lampu merah Flyover Janti, belok kanan (selatan) naik ke flyover sampai lampu merah kedua.

Belok kiri di lampu merah kedua masuk Jalan Wonosari. Terus lurus kemudian belok kanan di gang kanan jalan depan Pasar Potorono.

Terus lurus kemudian belok kanan di pertigaan jalan aspal. Nantinya, tinggalkan jalan utama dan belok kiri di jalan menuju Embung Potorono.

https://travel.kompas.com/read/2022/07/17/195720827/rute-ke-taman-dinosaurus-potorono-wisata-baru-di-bantul-yogyakarta

Terkini Lainnya

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke