Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KEK Likupang Ingin Bangun Resor Ekowisata lewat Pulisan Bay

KOMPAS.com - Pulisan Bay atau Teluk Pulisan merupakan proyek pariwisata berbasis ramah lingkungan yang sedang dikembangkan di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) sekaligus Destinasi Super Prioritas Likupang, Sulawesi Utara. 

Ide tersebut awalnya bermula muncul pada tahun 1998, dari perusahaan PT Minahasa Permai Resort Development (MPRD) di bawah Sintesa Group. 

Pada 2014, mimpi itu diperluas menjadi konsep pariwisata "keberlanjutan melalui pelestarian budaya alam", dikutip dari laman resminya, Jumat (29/7/2022). 

Lalu, pada Desember 2019, Pemerintah Indonesia memberi nama proyek ini "Zona Ekonomi Khusus sekaligus Destinasi Super Prioritas", yang pengembangannya kini dikenal sebagai KEK Likupang - Pulisan Bay.

"Kami sedang mencoba mengembangkan lokasi ini menjadi pariwisata yang sustainable (berkelanjutan). Kami juga akan mengembangkan proyek ini sesuai prinsip SDGs (Sustainable Development Goals)," ujar perwakilan dari Sintesa Group bernama Adiyasa.

Pernyataan itu ia sampaikan dalam Forum Investasi dan Pembiayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Jakarta, Kamis (28/7/2022).

Ia memaparkan bahwa Pulisan Bay mengangkat konsep resor ekowisata, dengan fokus pada wisata bahari dan suaka margasatwa. 

"Tujuan kami adalah untuk mempromosikan Indonesia dengan segmentasi pasar yaitu turis yang mencari pengalaman berbeda dengan kepedulian terhadap alam," papar dia.

Potensi ekowisata Pulisan Bay

Adiyasa menjelaskan, Teluk Pulisan yang berada di Minahasa Utara, Sulawesi Utara, memiliki beragam kekayaan alam, terutama wisata laut yang komplet.

Pulisan juga memiliki lingkungan yang sangat luas, hingga lebih dari 400 hektar. Tak hanya itu, katanya, Pulisan memiliki beragam biota laut, dan menjadi wilayah Sulawesi Utara yang populer untuk aktivitas air. 

"Lalu, rencana di sini adalah untuk mengembangkan eco tourism, jadi terkait juga dengan perbaikan lingkungan ekonomi dan sosial," jelasnya. 

Lebih lanjut, Adiyasa mengatakan bahwa wilayah tersebut memiliki kebudayaan yang unik dan menarik, serta energi yang dipancarkan oleh warga daerah sekitar. 

Dikutip dari laman Kemenparekraf.go.id, Jumat, Desa Pulisan memiliki dua destinasi unggulan, yaitu Pantai Pulisan dan Bukit Pulisan.

Pantai Pulisan sendiri merupakan salah satu pantai favorit di Likupang karena memiliki pasir putih yang lembut sepanjang bibir pantainya.

Adapun ragam aktivitas menarik yang dapat dilakukan di Pantai Pulisan di antaranya adalah menyelam, snorkeling, dan mengunjungi rumah-rumah apung yang ada di tengah-tengah perairan di sekitar Pantai Pulisan.

Sementara itu, Bukit Pulisan yang berada di area Desa Wisata Pulisan juga punya pemandangan yang tak kalah indah. Pengunjung dapat melihat hamparan rumput laut berwarna hijau tosca yang berpadu dengan lautan biru dari atas bukit. 

Daya tarik wisata Pulisan semakin lengkap berkat Gua Pulisan dan Cagar Alam Tangkoko Dua Saudara.

Cagar alam ini merupakan habitat dari satwa langka yang dilindungi, seperti yaki atau monyet hitam besar endemik Sulawesi Utara, serta burung maleo.

Kelebihan Likupang untuk investasi

Selain kekayaan alam, Adiyasa menerangkan bahwa lokasi Pulisan Bay cukup mudah diakses. 

"Perjalanan ke tanah kami kira-kira 1,5 jam dari bandara (Bandara Internasional Sam Ratulangi), dan pemerintah berencana membangun jalan tol langsung ke daerah Likupang, sehingga diantisipasi bisa menjadi 45 menit," tuturnya. 

Di samping itu, kata Adiyasa, Likupang berjarak sekitar 55 km dari pusat Kota Manado, yang dapat ditempuh dalam waktu dua jam perjalanan. 

Sementara itu, waktu tempuh menuju Pulisan hanya 3,5 jam dari Jakarta, Singapura, dan Kuala Lumpur. Untuk negara potensial lainnya, seperti kota-kota besar di China, kurang dari empat jam. 

Lebih lanjut, ia menjelaskan rencana pembagian enam distrik di Lipusan Bay, mulai dari Area Cultural & Innovation, Eco Marina, Central Destination, Eastern Gateway, Hilltop Community,
hingga Lakeside. 

Nantinya, kata dia, pengunjung dapat menikmati beragam fasilitas, seperti cultural village, MICE, Marina City, hotel, kompleks olahraga, hingga agenda keberlangsungan lingkungan. 

Pembangunan sendiri sedang dilakukan secara bertahap, dan diperkirakan membutuhkan investasi hingga Rp 5 triliun. 

https://travel.kompas.com/read/2022/07/30/070700627/kek-likupang-ingin-bangun-resor-ekowisata-lewat-pulisan-bay

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke