Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Besok, Upacara Tengah Laut Akan Digelar di Pantai Baron Gunungkidul

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Tim SAR Satlinmas akan menggelar upacara tengah laut di Kawasan Pantai Baron di Kabupaten Gunungkidul, Sabtu (27/8/2022), untuk memperingati satu dasawarsa Undang-Undang Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)

"Besok (Sabtu) pagi mulai jam 08.00 WIB," kata Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II Gunungkidul Marjono saat dihubungi melalui telepon, Jumat (26/8/2022).

  • 34 Wisata Yogyakarta yang Pas Dikunjungi Saat Libur Panjang
  • Wisata Gunungkidul Buka, Ribuan Wisatawan Kunjungi Pantai Baron

Marjono menambahkan, sebelum upacara, akan dilaksanakan kenduri di aula pelataran Pantai Baron, kemudian ada arak-arakan menuju kapal untuk pelaksanaan upacara di tengah laut. Usai melarungkan 10 tumpeng, acara selanjutnya adalah upacara.

"Berbeda dengan upacara laut saat (Upacara) 17-an kemarin, besok upacara menggunakan perahu," katanya. 

Ketika upacara, balon akan dilepaskan ke udara dan tim SAR Satlinmas seluruh DIY akan membentuk formasi angka 10 di sekitar Pantai Baron. Hal ini menunjukkan angka satu dasawarsa UU Keistimewaan DIY.

"Pesertanya SAR Satlinmas Wilayah I sampai VIII, dan nantinya akan ada 20 kapal nelayan," tuturnya.

Untuk diketahui, sebelumnya upacara ini sempat akan digelar pada Rabu (31/8/2022), namun dimajukan karena diperkirakan gelombang akan tinggi. 

  • 15 Tempat Wisata Dekat Malioboro Yogyakarta untuk Liburan Murah
  • Cara Check In di Bandara YIA Kulon Progo Yogyakarta

Ditemui terpisah, Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul M Arif Aldian menambahkan, upacara yang digelar akhir pekan ini bisa disaksikan wisatawan yang berkunjung ke Gunungkidul.

Acara ini diharapkan bisa menarik wisatawan, karena momentum langka adanya upacara di tengah laut. 

"Acara ini diselenggarakan dari Satpol PP DIY," kata Arif.

https://travel.kompas.com/read/2022/08/26/180600127/besok-upacara-tengah-laut-akan-digelar-di-pantai-baron-gunungkidul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke