Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Taman Safari Prigen: Harga Tiket, Jam Buka, dan Wahana Terbaru 

KOMPAS.com - Taman Safari Indonesia 2 atau lebih dikenal dengan nama Taman Safari Prigen adalah salah satu destinasi wisata populer di Jawa Timur.

Kebun binatang ini berlokasi di Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Berada di lereng Gunung Arjuno, Taman Safari Prigen menawarkan udara yang sejuk serta panorama alam yang masih asri. Ada sekitar 2.500 satwa dari sekitar 300 spesies yang bisa pengunjung temukan di Taman Safari Prigen.

Di kebun binatang seluas 350 hektar ini, pengunjung juga bisa berinteraksi langung dengan satwa di alam terbuka. Ada wahana Safari Adventure yang akan mengantarkan wisatawan berkeliling Taman Safari Prigen naik kendaraan sehingga bisa berinteraksi langsung dengan satwa.

Pengunjung juga bisa naik mobil pribadi untuk berkeliling area kebun binatang. Sebelum berkunjung, simak informasi harga tiket, jam buka, dan wahana terbaru di Taman Safari Prigen berikut.

Harga tiket Taman Safari Prigen 

Tiket masuk Taman Safari Prigen terbagi menjadi dua kategori, yakni tiket reguler dan tiket premium, berdasarkan informasi dari akun Instagram Taman Safari Prigen, @tamansafari2_jatim. 

Harga tiket reguler Taman Safari Prigen adalah Rp 135.000 per orang pada weekday dan Rp 150.000 per orang pada weekend dan hari libur nasional.

Harga tiket tersebut meliputi fasilitas Safari Adventure, Baby Zoo, Aquatic Land, Australiana, wahana permainan, dan free empat animal presentations (tidak termasuk Temple of Terror dan Dolphin Show).

Sedangkan, harga tiket premium Taman Safari Prigen adalah Rp 185.000 per orang pada weekday dan Rp 200.000 per orang pada weekend dan hari libur nasional.

Harga tiket tersebut meliputi fasilitas Safari Adventure, Baby Zoo, Aquatic Land, Australiana, wahana permainan, satu kali foto satwa, Museum Circus, Safari Water World (kolam renang), dan semua animal presentations (termasuk Temple of Terror dan Dolphin Show).

Pembelian tiket online dapat dilakukan melalui laman website Taman Safari Indonesia II Jatim atau Taman Safari Prigen.

Jam buka Taman Safari Prigen

Obyek wisata ini buka setiap hari, termasuk hari libur mulai pukul 08.30 WIB sampai dengan 16.00 WIB. 

Wahana Taman Safari Prigen

Berikut wahana di Taman Safari Prigen seperti dikutip dari laman resminya. 

Wahana ini memungkinkan pengunjung untuk berinteraksi langsung dengan sebagian satwa. Meliputi, berfoto dengan satwa, menunggang satwa berkeliling kebun binatang, dan melihat dari dekat satwa akuatik.

2. Special Experience 

Wahana ini meliputi paintball dan Elephant Journey atau berkeliling menikmati keindahan pemandangan lereng Gunung Arjuno dengan naik Gajah Sumatera.

Australiana adalah zona baru Taman Safari Prigen, dimana satwanya mewakili Benua Australia. Misalnya,  red neck wallaby, wombat, grey kanguru, red kanguru, emu bird, dan koala.

4. Safari Adventure 

Wisatawan bisa berkeliling sekitar 45 menit  untuk berinteraksi langsung dengan aneka satwa yang bebas berkeliaran seperti di habitat aslinya.

Satwa tersebut berasal dari berbagai belahan dunia yang terbagi menjadi zona Afrika, Amerika-Eropa, Asia, Australiana, dan zona karnivora.

Pada wahan ini, pengunjung bisa menyaksikan pertunjukkan aneka jenis satwa dari atas panggung.  Mereka akan menampilkan aksi-aksi yang lucu dan menggemaskan yang menghibur pengunjung. 

6. Recreation Area 

Pada area ini, terdapat Amusement Park yang menyajikan berbagai wahana permainan seru, termasuk permainan yang menguji adrenali. Misalnya, roller coaster, Safari Swinger, rumah hantu, dan lainnya.

Adapula Safari Waterworld yang merupakan waterpark seluas 3,5 hektar dengan berbagai wahana antara lain Pirate Ship Park, Gigantic Water Slide, Super Bowl Slide, dan lainnya. 

https://travel.kompas.com/read/2023/01/16/224500127/taman-safari-prigen--harga-tiket-jam-buka-dan-wahana-terbaru-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke