Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Thailand Sambut Rombongan Turis China Pertama Setelah 3 Tahun Pandemi

KOMPAS.com - Dua rombongan kelompok tur dari China tiba di Bangkok, Thailand pada Senin (6/2/2023).

Ini merupakan kelompok tur pertama China yang datang ke Thailand setelah terhalang pandemi Covid-19 selama tiga tahun, seperti dilansir Xinhua.

  • Selain China, Pemerintah Targetkan Gaet Banyak Wisatawan India pada 2023
  • Wapres Ma’ruf Amin: Wisata Halal Ada di China dan Korea Selatan

Rombongan tiba di Bandara Internasional Don Mueang, Thailand serta disambut Gubernur Otoritas Pariwisata Thailand Yuthasak Supasorn dan perwakilan dari Kedutaan China di Thailand.

"Kami sangat senang menerima rombongan pertama ini dan berharap untuk melihat lebih banyak lagi yang akan datang," kata Yuthasak dilansir dari Xinhua, Rabu (8/2/2023).

Dua rombongan tur masing-masing terdiri dari 20 orang yang berasal dari Guangzhou, China.

  • Maskapai China Ajukan Penerbangan Langsung ke Bali
  • 3 Negara Target Utama Wisata ke Indonesia: India, Rusia, dan China

Para turis berencana melakukan perjalanan selama enam hari di Thailand. Perjalanan diawali dengan berkeliling Bangkok kemudian pergi ke selatan menuju resor tepi pantai.

Selain Thailand, China sudah memiliki daftar negara yang akan dikunjungi setelah terhalang pandemi selama tiga tahun.

Negara tersebut antara lain Maladewa, Uni Emirat Arab, Rusia, dan Selandia Baru.

"Thailand merasa terhormat menjadi salah satu dari 20 negara yang dipilih untuk sekali lagi menyambut rombongan wisata dari China," ujarnya

  • Thailand Tarik Biaya Rp 138.000 untuk Turis Asing, Mulai Juni 2023
  • Thailand Batalkan Syarat Masuk, Turis Tak Perlu Tunjukkan Bukti Vaksin

Target 7 juta turis China

Yuthasak mengatakan, pihaknya juga telah menetapkan target kedatangan turis China yakni sebanyak 7 juta pada tahun 2023.

Bank sentral negara Thailand mengatakan, bahwa sektor pariwisata Thailand akan menunjukkan pemulihan lebih cepat setelah kembalinya turis China.

Sementara pada tahun 2022, Thailand kedatangan sebanyak 11,15 juta pelancong internasional.

https://travel.kompas.com/read/2023/02/08/125205327/thailand-sambut-rombongan-turis-china-pertama-setelah-3-tahun-pandemi

Terkini Lainnya

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke