Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Lokasi Syuting Drakor CLOY di Swiss, Ada Jungfraujoch

KOMPAS.com- Apa kamu termasuk penggemar serial drama Korea (drakor) Crach Landing On You (CLOY) ? Serial drama yang sempat populer ini mengambil beberapa tempat di Swiss sebagai lokasi syuting.

"Kamu juga bisa menemukan lokasi syuting drama Korea Crash Landing On You di Swiss, ada tiga di sini," kata CEO Jungfrau Urs Kessler saat memperkenalkan wisata Jungfraujoch, Kamis (9/2/2023).

  • Syarat Masuk Swiss 2023, Tanpa Tes PCR dan Tidak Vaksin Booster
  • Liburan Musim Dingin di Swiss, Bisa Main Ski hingga Makan Cokelat

Kessler mengatakan, tiga lokasi syuting drama Korea CLOY di Swiss in bisa jadi pilihan tempat wisata saat kamu datang ke Swiss.

Jungfraujoch merupakan bagian dari gunung Alpen Bernese yang tingginya mencapai 3.454 meter di atas permukaan laut (mdpl). 

Di kawasan ini, terdapat stasiun kereta api yang berketinggian 3.454 meter di atas permukaan laut. Oleh sebab itu, stasiun kereta api tersebut menjadi stasiun kereta api tertinggi di Eropa sehingga disebut juga sebagai Top of Europe.

Pada serial CLOY, lokasi Jungfraujoch tampak di adegan Kapten Ri (yang diperankan oleh Hyun Bin) memotret di tengah hamparan salju. Adegan ini bisa dilihat di episode ke-16.

Jika ingin datang ke Jungfraujoch, wisatawan bisa menaiki gondola Eiger Express dari Terminal Grindelwald dengan waktu tempuh sekitar 15 menit.

  • 5 Tips Liburan Musim Dingin di Swiss, Belajar Ski dan Atur Biaya
  • Swiss Punya Kereta Penumpang Terpanjang di Dunia

Lokasi Klinse Scheidegg berada di ketinggian 2.061 mdpl. Kawasan ini menawarkan panorama alam, teruma di Bernese Oberland.

Di CLOY, Kleine Scheidegg tampak di adegan Yoon Se-ri (yang diperankan oleh Son Ye Jin) tengah berdiri melihat pertunjukan paralayang bersama Kapten Ri. Adegan ada di episode kedua.

Wisatawan yang ingin datang ke lokasi ini bisa menaiki kereta api dari stasiun Interlaken Ost menuju Lauterbrunnen.

Atau bisa juga ke Grindelwald melalui Bernese Oberland Railway. Setelahnya wisatawan pindah ke kereta api Wengernalp untuk menuju ke Kleinse Scheidegg.

Grindelwald First berada di ketinggian 2.168 mdpl. Di tempat ini, wisatawan dapat mencoba aktivitas pemacu adrenalin, seperti paralayang, naik sepeda, dan scooter gunung.

Di drakor CLOY, Grindelwald-First bisa dilihat di adegan Yoon Se-ri tengah bermain paralayang sendiri, kemudian kapten Ri datang dan menemui Yoon Se-ri yang baru melakukan pendaratan. Adegan ini bisa dilihat di episode ke-16.

Wisatawan yang akan datang ke Grindelwald-First bisa menaiki gondola dari Grindelwald. 

https://travel.kompas.com/read/2023/02/10/130800927/3-lokasi-syuting-drakor-cloy-di-swiss-ada-jungfraujoch

Terkini Lainnya

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke