Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Tips Nonton Film Bioskop Kejar Durasi, Pilih Sesi

KOMPAS.com - Mau nonton film tapi bosan dengan suasana bioskop biasa? Cobalah nonton film bersama pasangan dengan suasana romantis di bioskop Kejar Durasi.

Lokasinya di ruko Daan Mogot Baru atau bisa juga di ruko Apartemen Menara Kebon Jeruk.

"Film yang ditonton sudah disediakan, infonya (daftar film yang tersedia) bisa dilihat di media sosial Instagram Kejar durasi," kata petugas bioskop Kejar Durasi cabang Daan Mogot Baru, Budi kepada Kompas.com, Selasa (4/4/2023).

Saat ini tersedia dua jenis tiket umum di bioskop Kejar Durasi yaitu tiket untuk paket berdua seharga mulai Rp 225.000 dan tiket untuk paket berempat seharga mulai Rp 450.000.

Setiap harga tiket yang ditawarkan bersifat tentatif, menyesuaikan dengan jenis permintaan tambahan pengunjung kepada petugas di bioskop Kejar Durasi.

Setiap sesi di bioskop Kejar Durasi berlangsung selama tiga jam. Apabila waktu tersebut dirasa kurang, pengunjung bisa memesan dua sesi kunjungan sekaligus.

Tim Kompas.com berkesempatan mencoba nonton di bioskop Kejar Durasi. Jika kamu penasaran dan mau berkunjung, sebaiknya simak tips berkunjung ke bioskop Kejar Durasi berikut.

Petugas bioskop Kejar Durasi mendesain tempat nonton sedemikian rupa guna membangun suasana nyaman, hangat, dan romantis.

Diharapkan bioskop tersebut cocok menjadi tempat menghabiskan waktu sembari nonton film bersama pasangan.

Selain datang bersama pasangan, kamu juga bisa mengajak teman untuk nonton film bersama supaya suasana nonton pada malam hari tidak terlalu sepi.

Bioskop Kejar Durasi beroperasi mulai pukul 18.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB. Dari rentang waktu tersebut, kamu bisa menyesuaikan sesi menonton mana yang cocok.

Kalau kamu punya banyak waktu luang dan bisa pulang lebih malam maka sesi kedua bisa jadi pilihan. Sesi kedua ini dimulai pukul 21.00 WIB hingga pukul 00.00 WIB.

Sementara itu, jika kamu tidak ingin pulang terlalu larut malam maka sesi pertama adalah pilihan yang pas. Sesi pertama ini dimulai pukul 18.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB.

Dekorasi yang indah berupa untaian lampu kerlap kerlip yang malang melintang di dalam area bioskop bisa dimanfaatkan untuk foto-foto.

Kamu bisa berpose di antara lampu-lampu yang menerangi tempat bioskop. Selain itu, kamu bisa juga berswafoto di depan cahaya proyektor untuk hasil foto yang estetis.

Supaya hasil jepretan lebih maksimal, sebaiknya bawa kamera yang memadai untuk memotret pada malam hari.

Sebagai opsi, kamu bisa mengubah mode foto di kamera ponsel dengan mode "malam" untuk hasil foto yang hampir serupa dengan aslinya.

https://travel.kompas.com/read/2023/04/14/141400127/3-tips-nonton-film-bioskop-kejar-durasi-pilih-sesi

Terkini Lainnya

Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Travel Update
Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

Jalan Jalan
Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Jalan Jalan
KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

Travel Update
Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Travel Tips
Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Travel Update
 Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Travel Update
Pengalaman ke Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung, Menyejukkan Mata

Pengalaman ke Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung, Menyejukkan Mata

Jalan Jalan
Taman Sejarah Bandung: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Taman Sejarah Bandung: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Antik Cikapundung di Bandung Naik DAMRI dan Angkot

Cara ke Pasar Antik Cikapundung di Bandung Naik DAMRI dan Angkot

Travel Tips
Larangan 'Study Tour' Disebut Tak Berdampak pada Pariwisata Dieng

Larangan "Study Tour" Disebut Tak Berdampak pada Pariwisata Dieng

Travel Update
Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama Juni 2024, Bisa Libur 4 Hari

Daftar Tanggal Merah dan Cuti Bersama Juni 2024, Bisa Libur 4 Hari

Travel Update
Ada Anggapan Bali Dijajah Turis Asing, Menparekraf Tidak Setuju

Ada Anggapan Bali Dijajah Turis Asing, Menparekraf Tidak Setuju

Travel Update
Ada Kecelakaan Bus 'Study Tour' Lagi, Sandiaga: Akan Ada Sanksi Tegas

Ada Kecelakaan Bus "Study Tour" Lagi, Sandiaga: Akan Ada Sanksi Tegas

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke