Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kasus Covid-19 Naik di Negara Tetangga, Sandiaga: Berwisata di Indonesia Saja Udah Paling Benar

KOMPAS.com - Singapura dan Malaysia merupakan dua negara yang sering dijadikan opsi tujuan berlibur masyarakat Indonesia.

Namun, saat ini sedang terjadi kenaikan kasus Covid-19 di Singapura karena campuran varian Omicron subvarian XBB.

Karena terjadi kenaikan kasus Covid-19 yang menerjang kedua negara tetangga itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meninta masyarakat menunda dulu rencana bepergian ke sana dan baiknya berwisata di Indonesia saja.

"Untuk wisatawan Indonesia, berwisata di Indonesia saja itu udah paling benar," kata Sandiaga dalam Weekly Press Briefing di Jakarta, Senin (17/4/2023).

Perketat protokol kesehatan

Kendati begitu, imbuh Sandiaga, masyarakat diminta lebih ketat lagi untuk menerapkan protokol kesehatan, apabila tetap harus bepergian ke luar negeri.

"Seandainya sangat terpaksa harus berwisata di Singapura dan Malaysia, itu betul-betul menggunakan protokol kesehatan karena di dua negara tersebut sudah tidak menggunakan masker," ucapnya lagi.

Hal tersebut, lanjut dia, perlu dilakukan guna menjaga diri masing-masing agar tidak membawa varian baru Covid-19 sekembalinya ke Indonesia.

Tak hanya di Indonesia, masyarakat juga harus mewaspadai kenaikan kasus Covid-19 di dalam negeri. Terlebih, saat ini sedang berlangsung mudik Lebaran 2023.

Dikutip dari Kompas.com, Senin (17/4/2023), kasus Covid-19 harian telah menyentuh angka 900.

Meski saat ini pemerintah Indonesia tidak lagi memberlakukan tes pengecekan Covid-19, Sandiaga mengimbau agar wisatawan Indonesia memastikan dirinya telah menerima dosis vaksinasi Covid-19 secara lengkap, termasuk vaksinasi tambahan (booster) kedua.

https://travel.kompas.com/read/2023/04/18/090900527/kasus-covid-19-naik-di-negara-tetangga-sandiaga--berwisata-di-indonesia-saja

Terkini Lainnya

Itinerary 2 Hari 1 Malam di Badui Dalam, Bertemu Warga dan ke Mata Air

Itinerary 2 Hari 1 Malam di Badui Dalam, Bertemu Warga dan ke Mata Air

Itinerary
3 Aktivitas di Taman Sejarah Bandung, Nongkrong sambil Belajar Sejarah

3 Aktivitas di Taman Sejarah Bandung, Nongkrong sambil Belajar Sejarah

Jalan Jalan
Rute Naik Angkot ke Taman Sejarah Bandung dari Gedung Sate

Rute Naik Angkot ke Taman Sejarah Bandung dari Gedung Sate

Travel Tips
Hotel Accor Meriahkan Java Jazz 2024 dengan Kuliner dan Hiburan

Hotel Accor Meriahkan Java Jazz 2024 dengan Kuliner dan Hiburan

Travel Update
787.900 Turis China Kunjungi Indonesia pada 2023, Sebagian ke Labuan Bajo

787.900 Turis China Kunjungi Indonesia pada 2023, Sebagian ke Labuan Bajo

Travel Update
4 Aktivitas yang bisa Dilakukan di Hutan Kota Babakan Siliwangi

4 Aktivitas yang bisa Dilakukan di Hutan Kota Babakan Siliwangi

Jalan Jalan
Sempat Tutup karena Longsor, Kali Udal Gumuk di Magelang Buka Lagi

Sempat Tutup karena Longsor, Kali Udal Gumuk di Magelang Buka Lagi

Travel Update
Hutan Kota Babakan Siliwangi : Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Hutan Kota Babakan Siliwangi : Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Jalan Jalan
75.000 Orang Kunjungi Candi Borobudur Saat Peringatan Waisak 2024

75.000 Orang Kunjungi Candi Borobudur Saat Peringatan Waisak 2024

Travel Update
5 Kota Terbaik di Dunia Menurut Indeks Keberlanjutan Destinasi Global

5 Kota Terbaik di Dunia Menurut Indeks Keberlanjutan Destinasi Global

Travel Update
Pengembangan Kawasan Parapuar di Labuan Bajo Terus Diperkuat Penguatan Konten Budaya Manggarai

Pengembangan Kawasan Parapuar di Labuan Bajo Terus Diperkuat Penguatan Konten Budaya Manggarai

Travel Update
Ada Rencana Penerbangan Langsung Rusia-Bali pada Musim Libur 2024

Ada Rencana Penerbangan Langsung Rusia-Bali pada Musim Libur 2024

Travel Update
Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia

Indeks Kinerja Pariwisata Indonesia Peringkat Ke-22 di Dunia

Travel Update
DIY Ketambahan 25 Warisan Budaya Tak Benda, Pokdarwis Digandeng Ikut Lestarikan

DIY Ketambahan 25 Warisan Budaya Tak Benda, Pokdarwis Digandeng Ikut Lestarikan

Travel Update
Long Weekend Waisak Jumlah Penumpang Kereta Api di Yogya Naik 41 Persen

Long Weekend Waisak Jumlah Penumpang Kereta Api di Yogya Naik 41 Persen

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke