Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Balon Udara Akan Terbang di Langit Yogyakarta, Catat Tanggal dan Tempatnya

KOMPAS.com – Menyaksikan balon udara yang terbang menghiasi langit, ternyata tidak harus jauh-jauh ke Cappadocia di negara Turki.

Di Indonesia, ada beberapa tempat yang menyuguhkan atraksi balon udara. Meski begitu, balon hanya terbang saat ada event.

Salah satu event balon udara terdekat akan bisa dijumpai di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Acara itu adalah Festival Balon Udara Obelix Village 2023. Sesuai namanya, acara akan digelar di Obelix Village.

Adapun lokasi Obelix Village berada di Pandowoharjo, Kecamatan Sleman, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Festival Balon Udara Obelix Village 2023

Jika ingin menyaksikan balon udara pada Festival Balon Udara Obelix Village 2023, maka acara ini akan digelar pada Minggu (5/11/2023).

Wisatawan yang ingin menyaksikan festival ini, bisa datang mulai pukul 06.00 WIB. Balon akan diterbangkan hingga pukul 08.30 WIB.

Selain menampilkan atraksi balon udara, akan ada pula zumba, pentas kesenian angklung, kuliner, dan stand bazar.

Asisten Manajer Operasional Obelix Village Alan Tri Handoko mengatakan, informasi seputar festival balon ini sudah ada di akun Instagram resmi @obelixvillage.

Apabila ingin datang ke Festival Balon Udara Obelix Village 2023, maka saat ini tiket presale 1 adalah Rp 75.000 per orang.

“Sudah termasuk tiket masuk ke Obelix Village dan mendapat lima macam makanan,” kata Alan kepada Kompas.com, Jumat (13/10/2023).

Ia melanjutkan, tiket presale 1 akan berlangsung sampai 22 Oktober 2023. Kemudian, ada presale 2 dengan harga Rp 100.000 sampai 4 November 2023. Tiket hari -H atau on the spot adalah Rp 125.000.

https://travel.kompas.com/read/2023/10/14/214507827/balon-udara-akan-terbang-di-langit-yogyakarta-catat-tanggal-dan-tempatnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke