Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelenteng Palmerah Bagikan Paket Sembako

Kompas.com - 25/08/2010, 12:01 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Kelenteng Hian Thian Siang Tee yang terletak di dekat Pasar Palmerah, Jakarta Pusat, Rabu (25/8/2010) pagi, membagikan 4.600 paket kebutuhan pokok kepada warga sekitarnya.

Pengurus Kelenteng Hian Thian Siang Tee, Adityawarman, mengatakan, pembagian paket kebutuhan pokok dilakukan menjelang Imlek tanggal 15 bulan ketujuh tahun ini. "Ini rutin setiap tahun diadakan," kata Adityawarman.

Paket kebutuhan pokok yang dibagikan di antaranya beras 2 kilogram, minyak goreng 0,5 liter, dan mi instan. Pagi menjelang siang masyarakat tampak antre mendapatkan giliran untuk memperoleh sembako. Meski demikian, pembagian sembako berjalan tertib.

Nek Inah (67) mengaku senang mendapatkan beras dan minyak goreng gratis, apalagi harga beras saat ini cukup mahal.

"Buat Lebaran," katanya. (Tribunnews.com/Hasanuddin Aco)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com