Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fasilitas Inti Disneyland Shanghai Dibangun April 2012

Kompas.com - 03/01/2012, 08:16 WIB
R. Adhi Kusumaputra

Penulis

SHANGHAI, KOMPAS.com - Fasilitas inti Disneyland Shanghai mulai dibangun bulan April 2012.

Komisi Konstruksi Shanghai seperti dikutip Shanghai Daily Selasa (3/1/2012) menyebutkan, pembangunan infrastruktur jalan dan jaringan pipa Disneyland akan dimulai April 2012 dan diharapkan selesai Maret 2013," kata Jiang Shujie, pejabat Komisi Konstruksi Shanghai.

Tahap pertama Disneyland Shanghai akan menelan biaya 24,5 miliar yuan (3,7 miliar dollar AS) dan tambahan 4,5 miliar yuan digunakan untuk membangun fasilitas pendukung seperti hotel, toko, restoran, dan tempat hiburan.

Shanghai berharap proyek pertama di China daratan ini akan menjadi destinasi wisata kelas dunia. "Tahap pertama Disneyland Shanghai diharapkan menarik 7,3 juta turis dalam satu tahun," kata Jiang.

Disneyland Shanghai berjarak 21 km dari pusat Lapangan Rakyat dan 12 km dari Bandara Internasional Pudong, terkoneksi dengan jalan raya dan jalur Metro.

Shanghai menginvestasikan sekitar 100 miliar yuan tahun 2012 ini di proyek-proyek infrastruktur utama

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com