Sistem sewa kapal motor nelayan dengan harga Rp 2 juta-Rp 4 juta pergi-pulang memberatkan warga yang hendak melihat binatang itu, terutama siswa sekolah.
Hal itu disampaikan Kepala Bidang Pemasaran dan Promosi Dinas Pariwisata dan Budaya Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, Rahmat Gabriel, di Labuan Bajo, Selasa (6/8/2013).
Komodo tidak ada di Pulau Flores, tetapi tersebar di sejumlah pulau kecil di Manggarai Barat, seperti Pulau Rinca, Pulau Komodo, Gili Motang, dan Pulau Nusa Kode.
”Pulau terdekat adalah Rinca, yang bisa ditempuh dari Labuan Bajo dengan kapal nelayan sekitar 2 jam perjalanan,” ujarnya.
Dato Daeng Kursin, guru di Labuan Bajo, mengatakan, sebagian besar siswa di Labuan Bajo belum pernah melihat komodo dari jarak dekat. (KOR)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.