Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Serius Jadikan Sabang Destinasi Wisata

Kompas.com - 21/09/2013, 15:33 WIB
BANDA ACEH, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Mari Elka Pengestu menyatakan pemerintah pusat serius untuk mewujudkan Sabang sebagai destinasi wisata nasional.

"Pemerintah telah mengalokasikan dana dalam beberapa tahun terakhir melalui APBN untuk membangun infrastruktur penunjang daerah wisata di Kota Sabang," katanya di Banda Aceh, Jumat (20/9/2013).

Menurut Mari, Sabang memiliki potensi yang cukup besar untuk dikembangkan sebagai daerah tujuan wisata di Indonesia dan wilayah tersebut berbeda dengan Bali. "Sabang memiliki keindahan alam yang luar biasa dan Aceh juga kaya akan budaya," katanya.

Menparekraf menjelaskan, Sabang juga memiliki pelabuhan natural yang dalam dan sangat mudah merapat kapal-kapal pesiar dari berbagai negara yang akan singgah untuk menikmati keindahan daerah tersebut. "Bapak Presiden telah menyatakan Sabang akan menjadi salah satu destinasi nasional dan internasional di masa mendatang," katanya.

Karena itu Mari mengatakan perlu adanya pengemasan secara baik terhadap berbagai daerah tujuan wisata yang tersebar di seluruh Kota Sabang khususnya dan Kota Banda Aceh yang merupakan pintu gerbang masuknya pelancong sebelum berangkat ke Sabang.

"Lokasi wisata tsunami juga harus dikemas dengan baik dan juga cerita-cerita tentang musibah besar tersebut harus dibuat dengan baik guna disajikan kepada setiap pengunjung," katanya.

SERAMBI INDONESIA/BUDI FATRIA Wisatawan asal Rusia mengabadikan Monumen Tsunami PLDT Apung saat berkunjung di Gampong Punge Blang Cut, Banda Aceh, Selasa (25/12/2012).
Mari mengatakan dengan adanya panduan tujuan wisata yang dilengkapi berbagai cerita dan kekhasan yang dimiliki setiap kawasan akan menjadi salah satu pendorong bag pelancong yang akan datang ke Nol Kilometer Indonesia bagian barat khususnya dan Aceh umumnya.

Mari menambahkan dengan adanya tekad Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk membangun Sabang maka kementerian lainnya juga akan berpartisipasi mendukung Sabang sebagai destinasi wisata di masa mendatang di Tanah Air.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com