Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambut Libur Lebaran, Seaworld Ancol Kembali Dibuka

Kompas.com - 11/07/2015, 10:32 WIB
Wahyu Adityo Prodjo,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah ditutup sejak September 2014, PT Pembangunan Jaya Ancol kembali membuka wahana wisata Seaworld Ancol untuk umum pada tanggal 17 Juli 2015. Pembukaan tersebut dilakukan untuk menyambut libur Lebaran tahun 2015 dan melihat peminat Seaworld yang tinggi.

"Kita melihat banyaknya peminat terhadap Seaworld. Kita sangat antusias ingin kembali memperlihatkan eksistensi akuarium yang terbesar di Indonesia," kata General Manager Departemen Tirta PT Pembangunan Jaya Ancol, Ellen Gaby Tulangbow usai jumpa pers di Seaworld Ancol, Jakarta, Jumat (10/7/2015).

Dengan dibukanya kembali Seaworld Ancol, Gaby mengatakan ingin mengedukasi pengunjung tentang kekuatan maritim Indonesia. Ia juga mengaku telah menyiapkan fasilitas-fasilitas yang ada di Seaworld Ancol. "Dengan manajemen yang baru di bawah PT Taman Impian, kita telah menambahkan biota hewan sebanyak 20.000 ekor dan juga 160 orang pegawai untuk mengelola Seaworld," katanya.

Hewan-hewan yang ada di Seaworld Ancol, lanjut Gaby, adalah ikan kakap, pari, hiu, kerapu, kuwe, penyu, dan berbagai hewan lain. Pengunjung dapat melihat ikan-ikan tersebut di dalam akuarium dan kolam-kolam yang ada di dekat akuarium utama.

Untuk harga tiket masuk khusus pekan libur lebaran 17 Juli-2 Agustus 2015, Seaworld Ancol mematok harga Rp 100.000/orang. Setelah pekan libur Lebaran, tiket masuk pada hari kerja sebesar Rp 80.000 dan akhir pekan Rp 90.000.

Sebelumnya, PT Pembangunan Jaya Ancol terhitung mulai Sabtu (27/9/2014) lalu menutup operasional secara komersial wahana wisata Seaworld yang dikelola PT Sea World Indonesia. Penutupan tersebut terkait masalah sengketa kontrak perjanjian antara kedua belah pihak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Travel Update
5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

Hotel Story
Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Travel Update
4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

Travel Tips
6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

Travel Tips
Wahana dan Fasilitas Wisata di Kampoeng Anggrek Kediri

Wahana dan Fasilitas Wisata di Kampoeng Anggrek Kediri

Jalan Jalan
Kampoeng Anggrek Kediri: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Anggrek Kediri: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
8 Kesalahan Umum Harus Dihindari Saat Hiking dan Kemah

8 Kesalahan Umum Harus Dihindari Saat Hiking dan Kemah

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com