Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Berwisata dengan Kapal Pesiar? Ini Tipsnya...

Kompas.com - 28/08/2015, 12:06 WIB
Jonathan Adrian

Penulis

7. Rencanakan Kegiatan di Negara Singgah

Biaya dan tur di negara singgah tidak termasuk dalam tiket. Jadi, pastikan membuat perencanaan di negara singgah, semakin detail semakin baik, seperti ingin berkunjung ke mana saja, menggunakan kendaraan apa, waktunya berapa lama.

Kapal pesiar biasanya tak akan bermalam di satu pelabuhan. Artinya waktu yang dimiliki untuk menjelajah sekitar hanya dari pagi hingga petang. Jangan habiskan waktu untuk tersesat atau bingung.

Menurut Ika, agen-agen tur yang memberikan jasa wisata kapal pesiar biasanya akan menawarkan jasa tur di negara-negara tujuan. Jika sulit membuat perencanaan dan memiliki uang lebih, bisa menggunakan jasa tur dari mereka.

8. Berwisatalah Secara Berkelompok

Jika ini bukan wisata bulan madu, maka berwisatalah secara berkelomok atau bersama keluarga. Jika hanya berdua, potensi jenuh dan bertengkar bisa tinggi. “Nanti bosan lihat muka dia terus, yang ada bertengkar jadinya tidak fun,” ujar Farriek sambil bercanda.

Selain itu jika berwisata berkelompok, biaya yang dikeluarkan untuk jalan-jalan di kota akan lebih murah, karena bisa patungan menyewa kendaraan atau makan dengan porsi keluarga.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com