Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk Cicipi Kopi Terbaik di Australia

Kompas.com - 02/09/2016, 16:20 WIB
Caroline Damanik

Penulis

CANBERRA, KOMPAS.com – Jika datang ke Australia, “ngopi” adalah aktivitas yang wajib dilakukan. Minum kopi, bagi warga Australia kini, telah menjadi gaya hidup.

Bisnis kopi di Australia berkembang sangat pesat dan kedai kopi mudah ditemui di setiap sudut kota. Salah satu kedai kopi yang wajib dikunjungi adalah Bean Roasters! By Cosmorex Coffee.

Kedai kopi ini baru saja memenangi medali emas dalam Australian International Coffee Awards 2016, ajang penghargaan bergengsi untuk kopi terbaik se-Australia.

Wangi kopi menyeruak ketika masuk ke dalam kedai yang berlokasi di Kembla Street, Fyshwick, Canberra, Australia, tersebut. Begitu membuka pintu, meja panjang dan kursi berlatar dinding kaca langsung terlihat.  

KOMPAS.com/Caroline Damanik Development Manager Cosmorex Coffee, Michael Sloggett, saat mencicipi sampel kopi di Bean Roasters! By Cosmorex Coffee di Canberra, ACT, Australia.
Jadi sambil duduk dan menikmati kopi, para pengunjung bisa melihat proses penyangraian biji kopi di balik dinding kaca.

Di sebelah kanan bangku dan meja, ada meja racik dan mesin pembuat kopi di atasnya serta etalase yang menjual berbagai pastries sebagai pelengkap minum kopi.

Ruangan sebelahnya terbagi dua, sebelah kiri adalah tempat memajang berbagai biji kopi dalam kemasan, sedangkan di ruangan sebelah kanan terpajang berbagai mesin pembuat kopi dari yang harganya puluhan hingga ratusan dolar Australia.

Di sebelah ruangan itu, ada ruangan khusus berisi meja di ketiga sisinya serta sebuah island berukuran besar.

Di atas island itu, terdapat kurang lebih 10 toples dan kemasan berisi biji kopi serta cangkir yang dikelompokkan berdasarkan jenisnya masing-masing. Di depan setiap kelompok ada papan nama yang menyebutkan jenis kopinya.

Di ruangan itu, Development Manager Cosmorex Coffee, Michael Sloggett, sedang meracik kopi. Michael adalah orang kunci di balik kemenangan Bean Roasters! By Cosmorex Coffee di ajang Australian International Coffee Awards 2016. Kopi yang dilombakan adalah jenis kopi Arabica varian red bourbon asal Panama.

"Untuk perlombaan itu, kami mengirimkan biji kopi hasil roasting yang terbaik. Kami mengirimkan biji kopi Panama Red Bourbon yang sudah melalui proses roasting khusus di sini," kata Michael.

KOMPAS.com/Caroline Damanik Ruangan menyeduh dan mencicipi kopi di Bean Roasters! By Cosmorex Coffee di Canberra, ACT, Australia.
Michael lalu menunjuk cara menyeduh kopi dengan teknik syphon dengan mencampur 15 gram biji kopi yang dihaluskan dengan 250 ml air.

Menurut dia, syphon method adalah teknik menyeduh kopi terbaik, apalagi jika kopinya baru saja dihaluskan sehingga masih dalam keadaan segar.

"Ada banyak cara menyeduh kopi, namun yang terpenting adalah kopi disajikan tanpa ampas dan aromanya keluar secara maksimal. Saya lebih memilih teknik ini untuk (menyeduh) kopi yang (berkualitas) bagus, seperti Panama," tuturnya.

“Hasilnya kopi dengan rasa manis yang tertinggal dan tak ada ampas, serta sedikit cita rasa buah,” tambahnya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com