Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mereka yang Kesengsem Lasem

Kompas.com - 01/10/2016, 07:10 WIB

Menurut Agni, komunitas ini sebatas menjadi pemantik kesadaran warga akan potensi daerahnya sebagai wisata pusaka. Komunitas ini memberikan edukasi bagi kelompok sadar wisata.

Salah satu anggota Kesengsem Lasem, Ellen, yang menggawangi media sosial, bergerak cepat menyebarkan setiap kegiatan atau mengunggah foto keunikan setiap sudut Lasem.

Feri Latief melalui kameranya mendokumentasikan setiap potensi Lasem dan memberi masukan kepada warga.

Dia mengibaratkan Lasem bak permata yang belum diasah, sangat unik dan langka dari berbagai pendekatan, misalnya arsitektur dan akulturasi budayanya.

Baskoro, atau sering disapa Pop, dari Rembang Heritage Society juga melihat Lasem sangat kaya sejarah yang hampir setiap sudut wilayahnya dapat diceritakan.

”Kita bisa berbicara dari masa megalitikum sampai isu kerukunan,” katanya.

Kesengsem Lasem merancang sebuah trip wisata yang semuanya dikerjakan oleh Pokdarwis Karangturi.

Sisi pengenalan sejarah mereka tekankan dalam setiap obyek yang dikunjungi, antara lain susur sungai, kelenteng, perajin batik, dan sejumlah rumah kuno pecinan.

Kesengsem Lasem turut menyemangati pelestarian bangunan kuno dengan mendaftarkan situs rumah tua yang telah direnovasi ke ajang lomba UNESCO Asia Pacific Awards for Cultural Heritage Conservation.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com