Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikmati Deretan Pantai di Gunungkidul dari Kapal Nelayan

Kompas.com - 25/06/2018, 21:20 WIB
Markus Yuwono,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu cara menikmati keindahan pantai di Kawasan Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, adalah dengan menaiki kapal milik nelayan.

Hal ini bisa Anda lakukan di Pantai Ngrenehan, Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari. Dengan harga yang cukup murah, pengunjung bisa menikmati kawasan pantai pasir putih dan keindahan perbukitan karst dari pinggir Samudera Hindia.

Pantai Ngrenehan memang tak seterkenal Pantai Baron, Pulangsawal, atau Indrayanti. Namun, kawasan pantai di Kecamatan Saptosari ini tak kalah indahnya.

Pantai berpasir putih ini memiliki kontur yang cenderung landai, cocok untuk bermain air. Tak jauh dari Ngrenehan juga terdapat pantai Ngobaran dengan bangunan pura, sehingga mirip di Pulau Bali. Ada pula Pantai Nguyahan dengan pasir putih yang cukup luas.

Menikmati ketiga pantai, bahkan lima pantai di sekitar lokasi tak hanya melalui daratan. Tetapi juga melalui lautan, dengan menaiki kapal nelayan.

"Tarif seorang untuk keliling pantai dari Ngrenehan, Biting, Dadapayam, Ngobaran, Nguyahan, dan Dluwuk Rp 25.000, dan kalau hanya berkeliling sekitar Pantai Ngrenehan tarifnya Rp 15.000," kata Salah seorang operator kapal, Edi, saat ditemui di Pantai Ngrenehan, Minggu (24/6/2018).

Pantai Pulang Sawal atau Pantai Indrayanti di Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta.BARRY KUSUMA Pantai Pulang Sawal atau Pantai Indrayanti di Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta.

Pengunjung naik kapal jukung yang biasa digunakan nelayan untuk mencari ikan. Untuk keamanan setiap pengunjung diwajibkan mengenakan pelampung.

"Sudah sejak lama begini (menyewakan untuk pengunjung) karena tidak setiap hari nelayan melaut. Lumayan untuk tambahan pendapatan," ucap Edi.

Edi mengatakan, banyak wisatawan yang naik kapal ada akhir pekan.

"Sabtu atau minggu paling ramai," ujarnya.

Salah seorang wisatawan asal Solo, Agus, mengaku senang bisa menikmati pantai yang indah dari kapal nelayan.

"Ternyata di sekitar sini banyak pantai yang indah, setahu saya hanya Ngrenehan, Ngobaran, dan Nguyahan,"ujarnya

Wisatawan lainnya, Agustina, mengatakan sebenarnya kawasan pantai di kecamatan Saptosari cukup indah. Namun memang jalan menuju lokasi masih sempit dan banyak tanjakan dan tikungan.

"Wisata di sini murah, hanya tiket masuk Rp 5.000 dan ditambah parkir sudah bisa menikmati beberapa pantai. Tetapi jalannya sempit harus ekstra hati-hati,"katanya

Pemda Bangun Jalan Baru

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com