Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Lukisan? Bukan, Ini Sebuah Desa

Kompas.com - 04/07/2018, 07:28 WIB
Azwar Ferdian,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

ZAANSE SCHANS, KOMPAS.COM - "Ini seperti di lukisan, tapi ini nyata," gumam saya dalam hati. Zaanse Schans adalah nama "lukisan" tersebut. "Lukisan" itu adalah sebuah kawasan yang berada di tepi sungai Zaan, berdekatan dengan desa Zaandijk, Belanda Utara.

Tak berlebihan rasanya menggambarkan Zaanse Schans layaknya lukisan yang biasa kita lihat dipajang di ruang tamu.

Ada rumah dengan kincir angin yang besar, hamparan padang rumput yang luas, aliran sungai yang jernih dan tenang, sapi-sapi gemuk berpesta di rerumputan, serta udara sejuk dan langit cerah berwarna biru.

Baca juga: Di Kota Ini, Kakek-Nenek Habiskan Masa Tua dengan Damai

Zaanse Schans adalah pedesaan tradisional Belanda dengan area peternakan dan pertanian. Seiring berjalannya waktu, kawasan ini ternyata menarik minat banyak wisatawan yang datang untuk melihat langsung kincir angin, yang identik dengan negara Belanda.

Zaanse Schans di BelandaAzwar Ferdian/Kompas.com Zaanse Schans di Belanda

Hebatnya, meski dikunjungi jutaan wisatawan setiap tahunnya, masuk ke area Zaanse Schans ini sama sekali tidak dipungut biaya alias gratis.

Anda bisa mengeksplorasi setiap sudut kawasan, untuk sekadar mengabadikan momen atau pemandangan yang indah di sana.

Ada 11 rumah khas Belanda lengkap dengan kincir angin. Ada beberapa rumah yang membolehkan pengunjung datang dan masuk ke dalam.

Biasanya rumah tersebut sekaligus berfungsi sebagai kafe untuk minum kopi dan menjajal roti serta keju Belanda.

Zaanse Schans di BelandaAzwar Ferdian/Kompas.com Zaanse Schans di Belanda

Malas berjalan kaki buat berkeliling area Zaanse Schans yang luas? Anda bisa menyewa sepeda untuk berputar-putar mencari spot bagus untuk berfoto atau buat menambah wawasan soal rumah tradisional Belanda.

Puas berkeliling, di area depan ada kedai yang menjual es krim buatan rumah, dengan harga relatif tak mahal, yakni hanya 2 euro (sekitar Rp 32.000) buat satu cup es krim. Ada juga yang menjual keju atau souvenir sepatu kayu.

Zaanse Schans di BelandaAzwar Ferdian/Kompas.com Zaanse Schans di Belanda

Musim panas di bulan Juni-Agustus adalah saat yang tepat berkunjung ke Zaanse Schans. Saat musim panas, Anda bisa puas berkeliling kawasan dengan balutan sinar matahari yang hangat, tapi tetap diselimuti hawa sejuk dari pedesaan.

Mau liburan gratis ke Jepang? Ikuti kuis "Ohayo Jepang"  dengan klik link berikut ini "Mau Liburan Gratis ke Jepang? Ikuti Kuis "Ohayo Jepang" Ini" dan jawab pertanyaan-pertanyaan yang muncul di banner pada bagian bawah artikel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com